Suara.com - Ardi Bakrie dikabarkan mengalami kecelakaan. Beredar isu bahwa Ardi Bakrie kecelakaan saat berusaha kabur dari panti rehabilitasi narkoba. Benarkah demikian?
Kabar soal Ardi Bakrie kecelakaan saat kabur dari panti rehabilitasi itu merebak di kalangan awak media. Ardie Bakrie ramai dikabarkan dilarikan ke rumah sakit usai mengalami kecelakaan lalu lintas karena diduga kabur dari panti rehabilitasi narkoba pada Sabtu (14/8/2021) malam.
Lantas bagaimana kabar sebenarnya soal Ardi Bakrie kecelakaan ini?
Penjelasan
Baca Juga: CEK FAKTA: Covid-19 Varian Delta Lebih Rentan Meninggal ke Orang yang Sudah Divaksin
Berdasarkan penelusuran, Ardi Bakrie saat ini memang sedang menjalani proses rehabilitasi bersama sang istri Nia Ramadhani di panti rehabilitasi kawasan Bogor, Jawa Barat.
Namun, kabar Ardi Bakrie kecelakaan saat kabur dari panti rehabilitasi adalah informasi yang salah.
Waode Nur Zainab, kuasa hukum Ardie Bakrie dan Nia Ramadhani pun menjawab hal tersebut. Ia membenarkan Ardie Bakrie kecelakaan hingga dilarikan ke rumah sakit. Ia membantah putra Aburizal Bakrie itu berniat kabur.
"Memang benar abis ashar sekitar pukul 16.10 WIB, abis salat ashar dia latihan kick boxing kan, terus dia kepeleset jatuh, kepalanya membentur lantai," kata Waode saat dihubungi awak media.
Waode pun sudah mengonfirmasi ke panti rehab soal kejadian tersebut. Pasca jatuh dari latihan kick boxing itu Ardie Bakrie lalu dilarikan ke rumah sakit.
Baca Juga: 8 Potret Transformasi Lucinta Luna: Dulu Dicaci, Kini Semakin Digemari
"Seketika itu beberapa orang yang sedang berada di lokasi kejadian langsung membawa Bapak Ardi ke rumah sakit," sambungnya.
Ardie Bakrie langsung mendapat perawatan yang memadai dari rumah sakit. Ia kemudian memohon doa untuk kesembuhan bapak tiga anak itu.
"Alhamdulillah saat ini Bapak Ardi sudah mendapatkan perawatan yang memadai dari pihak RS," ujarnya.
Kesimpulan
Dari penjelasan tersebut dapat disimpulkan bahwa kabar Ardi Bakrie kecelakaan saat kabur dari panti rehabilitasi adalah hoaks dan memuat informasi yang salah.