Sebelumnya, Jerinx itu tidak bisa hadir pada panggilan pertama lantaran terhalang izin terbang akibat belum vaksin Covid-19. Sementara pada panggilan kedua, Jerinx kembali absen dengan alasan sakit.
3. Dicecar 18 pertanyaan
![Musisi I Gede Ari Astina alias Jerinx (kedua kanan) tiba di Polda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (13/8/2021). [Suara.com/Ismail]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/08/13/27760-jerinx-tiba-di-polda-metro-jaya-ditemani-nora-alexandra.jpg)
Usai pemeriksaan, kuasa hukum Jerinx, Gde Manik Yogiartha, mengaku kliennya mendapat sekitar 18 pertanyaan dari tim penyidik Resmob Polda Metro Jaya.
"Kurang lebih 18 pertanyaan," ungkap Gde Manik Yogiartha usai pemeriksaan, di Polda Metro Jaya, Jumat (13/8/2021).
Pertanyaan yang diajukannya pun seputar kasus yang dilaporkan oleh Adam Deni.
"Seputar kronologis bagaimana terjadinya kejadian," sambung Gde.
4. Dapat perlakuan baik dari penyidik
Jerinx mengaku selama menjalani pemeriksaan mendapat perlakuan yang baik dari pihak penyidik. Usai menjalani pemerikaaan, lelaki asal Bali itu pun mengapresiasi pihak kepolisian.
"Semua luar biasa. Subdit 3 Resmob sudah melakukan tugasnya dengan sangat profesional dan sangat humanis memeriksa saya," kata Jerinx usai pemerikasaan.
Baca Juga: Dicecar 18 Pertanyaan oleh Penyidik, Begini Reaksi Jerinx SID
5. Minta polisi jalankan restoratif justice