Nadja tidak hanya bertarung dengan para pembajak tetapi juga dengan dirinya sendiri. Ia berusaha keras untuk menyadarkan dirinya bahwa ia tidak boleh menyakiti Elias.
Masalah yang harus Elias dan Farid hadapi bukan hanya harus menyelamatkan diri dari pembajak dan Nadja yang sudah berubah menjadi vampir tetapi juga dari kecelakaan pesawat. Untungnya Farid dapat mengemudikan pesawat.

Namun sayang, anggota pembajak yang bernama Eightball yang diperankan oleh Alexander Scheer ternyata mengambil darah Nadja dan menyuntikkannya pada dirinya.
Nadja tahu apa yang akan Eightball lakukan jadi Nadja pun bersiap mengorbankan diri untuk bisa membunuh Eightball. Elias mencoba menyelamatkan Nadja dengan menggunakan darahnya. Namun Nadja menolaknya karena ia tahu rasa darah Elias akan membuat Elias dalam bahaya.
Ketika mereka akhirnya bisa mendarat, Elias berusaha mencari ibunya namun yang Elias dapati adalah sosok vampir hang haus darah. Lantas bagaimana akhirnya akankah para pembajak itu kalah? Dan bisakah Nadja sadar dan tidak melukai Elias? Temukan jawabannya di Blood Red Sky.

Film ini sangat layak masuk dalam list tontonan kamu yang suka dengan genre horor. Terlebih film ini tidak hanya menampilkan ketegangan karena sosok vampir yang haus darah di tengah pembajakan pesawat. Tetapi film ini juga menyajikan tentang pengorbanan seorang ibu yang rela melakukan apapun demi melindungi anaknya.
Blood Red Sky yang dirilis dengan dua bahasa yaitu Inggris dan Jerman ini bakal cocok menemani waktu luang saat di rumah saja. Tak hanya itu, dalam situs IMDb, film ini memeroleh rating tinggi yaitu 6.1 dari 10 poin artinya Blood Red Sky memiliki tempat di hati para penontonnya.
Bagaimana tertarik untuk menyaksikan Blood Red Sky? Pastikan sediakan camilan dan tissue ya saat menontonnya.
Kontributor : Safitri Yulikhah
Baca Juga: 5 Film Bertema Perang Dunia yang Paling Seru untuk Ditonton