Farhat Abbas Tanggapi Kasus Ayu Ting Ting, Deddy Corbuzier Hentikan Podcastnya

Ferry Noviandi Suara.Com
Selasa, 10 Agustus 2021 | 21:47 WIB
Farhat Abbas Tanggapi Kasus Ayu Ting Ting, Deddy Corbuzier Hentikan Podcastnya
Ayu Ting Ting dan Deddy Corbuzier [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Deddy Corbuzier memberikan sebuah pengumuman yang mengejutkan bagi banyak orang. Mantan mentalist 44 tahun ini mengumumkan mundur dari seluruh media sosial, termasuk Instagram dan podcast.

Pengumuman itu disampaikan Deddy Corbuzier di Instagram, Selasa (10/8/2021). Mantan suami Kalina Oktarani ini tak mengungkap alasannya mundur dari media sosial. Lelaki berkepala plontos ini hanya menyebut banyak alasan.

"Untuk beberapa alasan, saat ini saya off dari setiap media sosial, Podcast, and WhatsApp. Deddy Corbuzier," tulis Deddy Corbuzier, Selasa (10/8/2021).

Di bagian caption, ayah satu anak ini menulis kalimat bijak. "Bahkan dalam sarungnya pedang harus tajam - demikian juga pikiran dan roh harus ada di dalam tubuh," tulisnya.

Keputusan Deddy Corbuzier mundur dari media sosial tentu saja disayangkan banyak orang. Maklum, Deddy merupakan konten kreator yang telah memiliki 15,3 juta subscribers di YouTube.

Bahkan, video-video Deddy Corbuzier di YouTube telah menembus angka yang cukup fantastis.

Mundurnya Deddy Corbuzier dari seluruh aplikasi media sosial menjadi salah satu berita pilihan dari entertainment Suara.com sepanjang Selasa (10/8/2021).

Tapi selain itu, kami juga telah menghimpun berita pilihan yang tak kalah menarik. Apa saja beritanya, simak selengkapnya di sini:

1. Malu-malu, Sophia Latjuba Pilih Brondong Ketimbang Lelaki Lebih Tua

Baca Juga: 5 Bintang Tamu Podcast Deddy Corbuzier Paling Bikin Heboh, Artis hingga Menteri

Sophia Latjuba (Ismail/Suara.com)
Sophia Latjuba (Ismail/Suara.com)

Sophia Latjuba ternyata lebih memilih pasangan lebih muda alias brondong ketimbang sebaliknya. Hal ini terungkap dalam perbincangannya dengan Luna Maya di kanal YouTube TS Media.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI