Suara.com - Deddy Corbuzier mengumumkan untuk berhenti menggunakan media sosial, termasuk podcastnya yang punya 15,3 juta subscribers, tanpa penjelasan. Keputusan itu menghebohkan dunia maya.
Kabar mengejutkan itu diumumkan Deddy Corbuzier di Instagram miliknya @mastercorbuzier, Selasa (10/8/2021) siang tadi. Selain media sosial, ia juga mengaku berhenti menggunakan aplikasi chatting WhatsApp.
"Untuk beberapa alasan, saat ini saya off dari setiap media sosial, Podcast, and WhatsApp. Deddy Corbuzier," tulis Deddy Corbuzier, Selasa (10/8/2021).
Di bagian caption, ayah satu anak ini menulis kalimat bijak. "Bahkan dalam sarungnya pedang harus tajam - demikian juga pikiran dan roh harus ada di dalam tubuh," tulisnya.
Baca Juga: 5 Podcast Deddy Corbuzier Paling Kontroversial, Diklaim Ilegal hingga Pecahkan Rekor Live
Sejak pengumuman itu, kanal YouTube Deddy Corbuzier ramai dikomentari warganet. Banyak yang menduga, podcast terakhirnya sebagai penyebabnya menghilang dari media sosial.
Podcast terakhir laki-laki berkepala plontos itu diunggah pada 6 Agustus 2021. Ia membahas tentang penangkapan Dinar Candy atas kasus tindak pornografi.
"DINAR CANDY DI TANGKAP!? KOK NEGERI KU JADI LUCU SIH!! Stress abis ke prank 2T!? Corbuzier Podcast," berikut podcast Deddy Corbuzier yang diunggah pada 6 Agustus 2021.
Terhitung sudah empat hari ia tak mengunggah podcast terbaru sejak membahas tentang Dinar Candy. Padahal biasanya, duda anak satu itu rutin mengunggah video tiga kali dalam seminggu.
Keanehan itu rupanya disadari warganet. Mereka mengait-ngaitkan berhentinya Deddy Corbuzier dengan kasus yang menimpa Dinar Candy.
Baca Juga: Deddy Corbuzier Off Dari Semua Media Sosial, Podcast, dan WhatsApp
"Dah libur 4 hari kenapa ya?," tulis akun @Ace.
"Apa gara-gara ini om Deddy vacum sementara di sosmed?," komentar akun @maul47.
"Gara-gara ini mungkin ditelefon gorosei," sambung akun @Allin.
"Apakah benar Om Ded akan Vakum dari Sosmed termasuk Yt ? Apakah ada tekanan besar dari ..," timpal akun @Neko.
Dipantau Suara.com, podcast terakhir miliknya membahas tentang ketidaksetujuannya atas ditangkapnya Dinar Candy.
Dinar Candy ditetapkan sebagai tersangka kasus pornografi. Hal itu terjadi menyusul aksinya berbikini di jalan sebagai bentuk protes terhadap PPKM yang diperpanjang.
"Jadi Indonesia lagi lucu, Dinar Candy kan kemarin mau bikin surat terbuka ke Jokowi karena stres gara-gara PPKM. Pakai bikin di jalan raya dan dilakukanlah sama dia pakai bikini di jalan raya. Bikini merah bawa poster," kata Deddy Corbuzier.
Sejauh ini, belum diketahui apakah ada hubungannya atau tidak keputusan Deddy dengan podcast tersebut.