Suara.com - Kabar duka datang dari dunia hiburan Malaysia. Penyanyi Siti Sarah Raissudin meninggal dunia setelah positif COVID-19.
Kabar ini disampaikan langsung oleh sang suami, Shuib Sepahtu. Ia meminta para netizen untuk mendoakan almarhumah istrinya.
"5:13 menit pagi, 9 Ogos 2021, Bidadari syurga saya pergi buat selamanya. Mohon sedekahkan Alfatihan. Siti Sarah Binti Raissuddin," tulis Shuib.
Penyanyi Siti Nurhaliza ikut berduka atas meninggalnya Siti Sarah. Ia menuliskan doa lewat kolom caption untuk rekan seprofesinya itu.
Baca Juga: Move On dari Engku Emran, Ini 5 Potret Bahagia Laudya Cynthia Bella Bareng Lesti Kejora
"Yaa Allah, ampunilah, rahmatilah, bebaskanlah dan lepaskanlah dia. Dan muliakanlah tempat tinggalnya, luaskanlah dia. Dan muliakanlah tempat tinggalnya, luaskanlah jalan masuknya, cucilah dia dengan air yang jernih lagi sejuk, dan bersihkanlah dia dari segala kesalahan bagaikan baju putih yang bersih dari kotoran, dan gantilan rumahnya dengan rumah yang lebih baik daripada yang ditinggalkannya. Masukkanlah dia ke dalam surga, dan lindungilah dari siksanya kubur serta fitnah nya, dan dari siksa api neraka."
Aamiin ya rabb..," tulis Siti Nurhaliza.
Sebelumnya Sarah dirawat di Hospital Canselor Tuanku Muhriz (HCTM). Selama dirawat, kondisi wanita 36 tahun itu terus memburuk.
Diketahui saat meninggal dunia, Sarah sedang mengandung 7 bulan. Sayangnya kondisinya terus menurun hingga akhirnya menghembuskan napas terakhir.
Siti Sarah dan Shuib Sepahtu menikah di tahun 2011 silam. Mereka sudah dikaruniai 3 orang anak yang masih kecil.
Baca Juga: Banyak Wanita Berbisnis, Siti Nurhaliza Ingatkan untuk Selalu Bersedekah