Menurut Nam Hyun Hee, musim anggar telah berakhir, sehingga ia memutuskan untuk menjalani operasi plastik tersebut.
4. Ia telah mendapatkan izin dari asosiasi

Sebelum melakukan operasi, ia telah meminta izin kepada pelatihnya dan pelatih timnas. Semua mengizinkan, tetapi ketika ia kembali setelah operasi, tiba-tiba penangguhan itu terjadi.
5. Dianggap merusak reputasi organisasi

Timnya merasa bahwa Nam Hyun Hee lebih fokus pada kecantikan, bukan profesinya sebagai atlet sehingga merusak reputasi organisasi anggar.
6. Nam Hyun Hee merupakan atlet anggar pertama yang mewakili Korea Selatan di ajang olimpiade

Ia meraih medali perak kategori individu di Olimpiade Beijing 2008. Ia juga terpilih untuk membacakan Sumpah Atlet pada upacara pembukaan Asian Games 2014 di Incheon, Korea Selatan.
7. Kini Nam sudah move on dari kejadian itu

Ia sebenarnya lebih suka melupakan kejadian itu, tapi entah mengapa, setelah berhasil melupakan, biasanya peristiwa itu akan muncul lagi di televisi atau berita.
Baca Juga: 9 Potret Yesaya Abraham, Bintang Series Antares yang Lagi Digandrungi
Itu dia sederet potret Nam Hyun Hee, atlet yang pernah diskors karena operasi plastik. Bagaimana menurutmu, apakah prestasi seseorang perlu dikaitkan dengan penampilannya?