Suara.com - Daftar kontroversi Dinar Candy bertambah seiring aksi sang DJ protes perpanjangan PPKM dengan berdiri di pinggir jalan dalam balutan bikini.
Dinar Candy lewat Instagram pribadinya, mengunggah video menunjukkan dirinya memakai bikini, mondar-mandir di pinggir jalan sambil menenteng papan bertuliskan, "Saya setres karena PPKM diperpanjang."
Kontan aksinya ini jadi sorotan. Belakanga, ia harus berurusan dengan kepolisian perihal protesnya itu.
Ini bukan kali pertama pemilik nama Dinar Candy jadi omomgan karena tingkahnya yang menuai pro dan kontra. Berikut deretan kontroversi Dinar Candy.
Baca Juga: Ditangkap Polisi Semalam, Dinar Candy Masih Diperiksa di Polres Jakarta Selatan
1. Buka baju di pinggir jalan
Pemilik nama asli Dinar Miswari pernah melakukan aksi buka baju di pinggir jalan, menepati janji yang ia buat jika klub jagoannya memenangkan Piala Dunia 2018.
Begitu Prancis menang atas Belgia dalam Piala Dunia 2018, Dinar Candy membuka baju di pinggir jalan. Ia berlari sambil mengenakan bra dan celana jeans. Aksinya ini diunggah di media sosial dan berujung viral.
2. Minta dihamili saat PSBB
Dinar Candy kembali mencuri perhatian setelah pemerintah Jakarta menerapkan kebijakan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) total mual 14 September 2020.
Baca Juga: Terancam Pidana 10 Tahun Penjara, Postingan Berbikini Dinar Candy Raib
Ia menyebut ingin dihamili selama PSBB dengan alasan tak memiliki pekerjaan selama pandemi Covid-19.
3. Joget di depan anak-anak
Artis kelahiran 21 April 1993 ini pernah disorot atas aksinya joget di depan anak-anak yang sedang main bola.
Dinar Candy menuai protes warganet karena jogetannya dinilai tak pantas untuk dilakukan di depan anak-anak.
4. Jual pakaian dalam bekas
Seleb yang mengawali kariernya sebagai penyanyi dangdut ini kembali membuat kontrovsi dengan menjual celana dalam dan bra bekas miliknya dengan harga fantastis.
Siapa sangka, ada pembeli dari Malaysia yang menawar Rp 100 juta untuk bra bekasnya. Dinar Candy mengaku, aksinya ini dilakukan lantaran ia tak memiliki pemasukan selama pandemi Covid-19.
5. Protes PPKM dengan pakai bikini di pinggir jalan
Artis 28 tahun ini lagi-lagi mengejutkan warganet dengan aksi pakai bikini di pinggir jalan sambil membawa papan berisi protes soal PPKM, "Saya Stres karena PPKM Diperpanjang".
"Warning!! Jangan tiru adegan ini! Aku lagi cari pelampiasan lagi setres," tulis Dinar dalam unggahan video yang kini telah dihapus.
Tuai kontroversi, aksinya ini membuatnya diperiksa kepolisian Polres Jakarta Selatan pada Rabu (4/8/2021) malam.
Itulah sederet kontroversi Dinar Candy yang protes perpanjangan PPKM dengan memakai bikini di pinggir jalan. Bagaimana menurutmu?