Putra Rachel Vennya Pakai Setelan Jas Rp 23 juta: Kirain Piyama

Kamis, 05 Agustus 2021 | 08:01 WIB
Putra Rachel Vennya Pakai Setelan Jas Rp 23 juta: Kirain Piyama
Rachel Vennya dan Anak
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Rachel Vennya dikenal sebagai selebgram populer. Penghasilannya dari endorse Instagram disebut-sebut begitu fantastis.

Tak cuma itu, Rachel juga mengembangkan bisnis kuliner yang tak kalah sukses. Hal itu membuat pundi-pundi uang ibu dua anak tersebut semakin mengalir.

Body goals Rachel Vennya. [Instagram]
Body goals Rachel Vennya. [Instagram]

Putra putrinya, Xabiru dan Chava kerap mengenakan baju-baju mahal meski masih kecil. Netizen sering dibuat syok dengan harga baju-baju anak Rachel Vennya.

Seperti yang baru-baru ini dikenakan oleh Xabiru. Bocah 3 tahun itu mengenakan setelan jas yang harganya hampir menyentuh Rp 23 juta.

Baca Juga: 7 Potret Desain Walking Closet dan Kamar Rachel Vennya, Mewah dan Luas

Putra Rachel Vennya, Xabiru (Instagram.com)
Putra Rachel Vennya, Xabiru (Instagram.com)

"#XabiruAlHakim in #Gucci * Black Jacquard Blazer  £700 | approx. IDR 13.960.000. source: childrensalon.com/gucci-black-jacquard-blazer-308102.html," tulis keterangan akun @rachelvennya.fashion.

"* Black Wool Jacquard Trousers  £435 | approx. IDR 8.675.000. source: childrensalon.com/gucci-black-wool-jacquard-trousers-308103.html," tulis keterangan akun @rachelvennya.fashion.

Rachel Vennya dan buah hatinya. (Instagram/@rachelvennya)
Rachel Vennya dan buah hatinya. (Instagram/@rachelvennya)

Netizen langsung membanjiri kolom komentar postingan @rachelvennya.fashion. Setelan mahal yang dikenakan Xabiru malah dikira baju tidur.

"Aku pikir baju tidur," tulis netizen. "Aku kira piyama tadi," sahut yang lain.

Rachel Vennya dan Xabiru Oshe Al Hakim (Instagram/@rachelvennya)
Rachel Vennya dan Xabiru Oshe Al Hakim (Instagram/@rachelvennya)

"Aku kira piyama, maaf ya xabiru," timpal netizen. "Kemarin liat story2nya buna itu aku kira baju tidur... ternyata setelah aku ulang2 bener itu kayak setelan jas," tulis yang lain.

Baca Juga: 12 Potret Rachel Vennya Pamer Body Goals, Idaman Banget!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI