8 Potret Artis Korea yang Berani Beradegan Ranjang: Gong Yoo sampai Shin Se Kyung

Yohanes Endra Suara.Com
Sabtu, 31 Juli 2021 | 08:45 WIB
8 Potret Artis Korea yang Berani Beradegan Ranjang: Gong Yoo sampai Shin Se Kyung
Pesona Artis yang Berani Beradegan Ranjang. (Instagram/management_soop)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Para artis Korea Selatan yang mendalami seni peran tentu dituntut untuk bisa memainkan berbagai macam adegan. Salah satunya adegan ranjang yang lekat dengan penampilan sensual tanpa busana atau berhubungan badan bersama lawan main. Adegan ranjang tentu bukan hal yang mudah bagi para artis, terutama dengan imej masing-masing dari mereka.

Namun deretan aktor dan aktris Korea Selatan ini berhasil tampil apik dalam adegan ranjang dengan pesona yang masih mencuri perhatian hingga sekarang. Siapa saja? Langsung saja simak ulasannya berikut ini.

1. Song Ji Hyo

Pesona Artis yang Berani Beradegan Ranjang (Instagram/@my_songjihyo)
Pesona Artis yang Berani Beradegan Ranjang (Instagram/@my_songjihyo)

Song Ji Hyo belakangan tampil cantik sebagai penyihir bernama Jo Hee Ra di drama The Witch's Diner. Song Ji Hyo pernah beradegan ranjang dengan aktor Jo In Sung di film A Frozen Flower (2008). Berkat penampilannya dalam film tersebut, Song Ji Hyo diganjar dengan penghargaan sebagai Aktris Terpopuler di Baeksang Arts Awards 2009.

2. Gong Yoo

Pesona Artis yang Berani Beradegan Ranjang (Instagram/@management_soop)
Pesona Artis yang Berani Beradegan Ranjang (Instagram/@management_soop)

Pesona Gong Yoo dalam setiap pemotretan yang dilakoninya tak perlu lagi diperdebatkan. Tahukah kamu, Gong Yoo pernah beradegan ranjang di film A Man and A Woman tahun 2016. Gong Yoo harus memamerkan tubuhnya karena tuntutan skenario. Terlalu bersahabat dengan kamera, Gong Yoo pun tak masalah dengan tuntutan tersebut.

3. Kim Go Eun

Pesona Artis yang Berani Beradegan Ranjang (Instagram/@ggonekim)
Pesona Artis yang Berani Beradegan Ranjang (Instagram/@ggonekim)

Lawan main Gong Yoo dalam drama Goblin, Kim Go Eun juga pernah beradegan ranjang di film A Muse tahun 2012. Film tersebut rupanya merupakan debut Kim Go Eun di layar lebar. Kini Kim Go Eun yang baru berulang tahun ke-30 tampil mempesona dengan rambut pendek berponi.

4. Kim Soo Hyun

Baca Juga: Jun Ji Hyun Sampai Kim Hee Ae, 7 Artis Korea Dinikahi Pengusaha Tajir Melintir

Pesona Artis yang Berani Beradegan Ranjang (Instagram/@soohyun_k216)
Pesona Artis yang Berani Beradegan Ranjang (Instagram/@soohyun_k216)

Pesona Kim Soo Hyun terletak pada wajahnya yang seolah tak menua dari tahun ke tahun. Kim Soo Hyun diketahui pernah beradegan vulgar di film Real (2017) dengan mendiang Sulli. Adegan tersebut begitu mengejutkan publik karena imej polos yang selama ini ditampilkan Kim Soo Hyun.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI