5 Film Harus Ganti Judul Setelah Rilis, Padahal Sudah Tayang di Bioskop

Farah Nabilla Suara.Com
Jum'at, 30 Juli 2021 | 17:36 WIB
5 Film Harus Ganti Judul Setelah Rilis, Padahal Sudah Tayang di Bioskop
Film harus ganti judul di tengah penayangan. Harley Quinn bersama Black Canary, Helena Bertinelli, dan Renee Montoya di Birds of Prey
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News
Harley Quinn bersama Black Canary, Helena Bertinelli, dan Renee Montoya di Birds of Prey
Harley Quinn bersama Black Canary, Helena Bertinelli, dan Renee Montoya di Birds of Prey

Film dari DC yang satu ini sebenarnya memiliki potensi yang cukup tinggi untuk sukses ketika dipasarkan di bioskop. Para kritikus banyak yang memberi penilaian positif terhadap aksi Harley Quinn dan kawan-kawan di awal penayangan film mereka. Sayangnya, judul yang terlalu panjang dan bertele-tele membuat banyak orang tidak familiar dengan film aksi dengan cerita yang sebenarnya cukup baik ini.

4. Star Wars Episode IV: A New Hope (1977)

Poster film Star Wars: The Empire Strikes Back.
Poster film Star Wars: The Empire Strikes Back.

Film bertema science-fiction ini pada awalnya tidak diprediksi akan menjadi sesuatu yang besar seperti saat ini, dan pada saat dirilis baru terlihat potensi kesuksesan dari film yang satu ini. Setelah dirilis dan mendapatkan sekuelnya, penonton dibuat terkejut dengan penamaan seri kedua dari franchise ini yaitu Star Wars Episode V: The Empires Strike Back.

Penonton terkejut karena ternyata franchise ini memulai ceritanya dari tengah, bukan beruntut dari episode yang pertama. Maka dari itu, ketika film Star Wars yang pertama dirilis ulang pada tahun 1980, judulnya diganti menjadi Star Wars Episode IV: A New Hope untuk menarik penonton lebih banyak lagi.

5. The Road Warrior (1981)

The Road Warrior. [IMDb]
The Road Warrior. [IMDb]

Franchise film Mad max pada awalnya tidak setenar sekarang ini, dan hanya populer di negara asalnya saja, Australia. Hanya beberapa orang saja yang menonton film ini di Amerika Serikat. Ketika sekuel dari film ini hendak dirilis pada tahun 1981, judul film ini diganti dari Mad Max 2 menjadi The Road Warrior di bioskop Amerika Serikat.

Untungnya, langkah ini berbuah manis dengan penghasilan dari film ini mampu mencapai angka 24 juta USD dari penayangannya di Amerika Serikat.

Itulah deretan film harus ganti judul di tengah penayangan. Bagaimana menurutmu?

Baca Juga: Penghibur di Tengah PPKM Darurat, TrueID Luncurkan Original Series Baru

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI