Suara.com - Penyanyi asal Korea Selatan, Kwon Mina, dilarikan ke rumah sakit setelah kedapatan mencoba menghilangkan nyawanya sendiri. Berikut fakta Kwon Mina lakukan percobaan bunuh diri.
Laporan Allkpop, Kamis (29/7/2021), menyebut Kwon Mina ditemukan dalam keadaan tak sadarkan diri dan alami pendarahan di rumahnya.
Untuk lebih jelasnya simak fakta-fakta KWon Mina lakukan percobaan bunuh diri berikut ini.
1. Ditemukan oleh teman
Baca Juga: Ditemukan Bersimbah Darah, Kwon Mina Kembali Coba Bunuh Diri
Kwon Mina ditemukan dalam kondisi bersimbah darah oleh seorang teman yang memang berniat menyambangi rumah sang artis.
Sebelumnya, teman Kwon Mina khawatir lantaran penyanyi 27 tahun itu sulit dihubungi.
Mendapati kondisi Kwon Mina yang tak sadarkan diri, temannya itu langsung menghubungi panggilan darurat.
2. Sedang jalani perawatan intensif
Artis kelahiran Busan itu dilaporkan selamat dari upaya percobaan bunuh diri tengah menjalani perawatan di rumah sakit.
Baca Juga: Kwon Mina eks AOA Akui Perselingkuhan, Tegaskan Sudah Putus hingga Minta Maaf
Ia telah menjalani operasi namun masih belum sadarkan diri, dikutip dari laporan Hankok Ilbo.
3. Tulis surat permintaan maaf
Sehari sebelum melakukan percobaan diri, Rabu (28/7), Kwon Mina terpantau mengunggah tulisan panjang lebar yang berisi permintaan maaf ke Instagramnya.
Dalam surat yang ditulis dengan tangan itu, Kwon Mina meminta maaf atas semua tindakan dan kata-katanya. Ia menyebut bakal terus berinterospeksi diri.
"Aku pasti membuat kalian tidak nyaman lagi. Aku banyak merenung. Aku banyak merenung. tapi ada begitu banyak insiden seperti insiden dengan Yoo dan Shin Jimin yang membuatku tutup mulut," jelasnya.
Kwon Mina lalu menyebut banyak orang yang tak terlibat dengan insiden yang dia alami, justru menyebarkan cerita-cerita yang tidak sesuai dengan fakta.
"Aku ingin menjelaskan semua apa adanya. Jadi aku akan menjelaskan semuanya tanpa kebohongan," lanjut Kwon Mina dalam suratnya.
4. Bukan percobaan bunuh diri pertama kali
Ini bukan kali perdana Kwon Mina mencoba bunuh diri. Dia sempat berniat mengakhiri hidupnya lantaran depresi gara-gara dibully Shin Jimin selama bergabung dengan AOA.
Dia juga menyatakan selama mengalami perundungan tidak ada member AOA yang menyelamatkannya.
Bahkan mereka hanya mengamati semua tindakan bully yang dilakukan Shin Jimin terhadap dirinya. Kejadian itu membuat Kwon Mina mengalami depresi akut.
Baru-baru ini, Kwon Mina juga terlibat skandal merebut pacar orang. Meski sudah meminta maaf, dia tetap menuai beragam komentar negatif.
Itulah beberapa fakta Kwon Mina lakukan percobaan bunuh diri. Semoga kondisi penyanyi ini segera membaik ya.
Catatan Redaksi: Hidup sering kali sangat berat dan penuh tekanan, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau rumah sakit terdekat. Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email [email protected] dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemenkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan, 24 jam.