3. Main Film Take Off
![Transformasi Kim Dong Wook [IMDb]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/29/84649-transformasi-kim-dong-wook.jpg)
Pada tahun 2009, Kim Dong Wook kembali mendapatkan peran penting dalam sebuah film layar lebar berjudul Take Off. Dalam film itu, Kim Dong Wook berperan bersama Ha Jung Woo, Kim Ji Seok, dan Choi Jae Hwan.
Film Take Off merupakan film yang diangkat dari kisah nyata dan menjadi film box office terlaris kedua di Korea Selatan pada saat itu. Berkat bermain film Take Off, Kim Dong Wook berhasil memenangkan berbagai penghargaan, seperti Best New Actor dalam Max Movie Award dan meraih penghargaan kategori Ensemble Acting Award dalam Chunsa Film Art Award tahun 2009.
4. Main Film Along With The Gods
![Transformasi Kim Dong Wook [IMDb]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/29/36782-transformasi-kim-dong-wook.jpg)
Nama Kim Dong Wook pun semakin gemilang dan mendapat tawaran bermain dalam berbagai judul film layar lebar.
Kim Dong Wook juga turut tampil dalam film Along With The Gods: The Two Worlds pada 2017 dan Along With The Gods: The 49 Days pada 2018.
5. Main Drama Bareng Moon Ga Young
![Transformasi Kim Dong Wook [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/29/38205-transformasi-kim-dong-wook.jpg)
Pada 2020 lalu, Kim Dong Wook bermain menjadi pemeran utama dalam drama Find Me In Your Memory bersama aktris yang satu agensi dengannya, yaitu Moon Ga Young.
Kim Dong Wook berperan sebagai seorang pembawa berita. Semakin bertambahnya usia, Kim Dong Wook malah semakin tampan dan semakin sukses.
Baca Juga: Sinopsis Police University, Drama Korea Baru Krystal f(x) Paling Dinanti
6. Kim Dong Wook Bermain Drama Baru