Moon Lovers menceritakan tentang seorang wanita dari abad 21 yang kembali pada masa Goryeo. Wanita itu terbangun dalam tubuh seorang gadis remaja bernama Hae Soo dan jatuh cinta kepada pangeran ke-8 yang diperankan oleh Kang Ha Neul.
![Move to Heaven. [YouTube/Netflix Asia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/04/28/99148-move-to-heaven.jpg)
Move To Heaven merupakan drama yang tayang pada Mei 2021 di layanan streaming Netflix. Drama ini dibintangi oleh Tang Jun Sang dan Lee Je Hoon.
Move To Heaven menceritakan tentang Han Geu Ru dan ayahnya, Han Jeong U yang berprofesi sebagai pembersih TKP orang-orang yang telah meninggal. Mereka berdua membersihkan barang-barang peninggalan mendiang di rumah atau ruangannya.
Tidak disangka, di episode 1 ayah Geu Ru kemudian meninggal karena sakit yang dideritanya dan harus tinggal bersama pamannya. Bersama dengan pamannya dan Na Mu, Geu Ru melanjutkan tugas untuk membersihkan barang-barang orang yang telah meninggal dan menyampaikan pesan mereka kepada orang yang kerabat yang ditinggalkan.
Terbayang kan bagaimana sedihnya?
Itu dia daftar drama Korea paling sedih. Siap-siap tisu ya sebelum nonton!
Kontributor : Chandra Wulan
Baca Juga: Kepoin 5 Kabar Terbaru Pemain Drakor Princess Hours usai 15 Tahun Berlalu