Proses Hukum Jerinx SID dan Adam Deni Akan Dilanjutkan di Bali?

SumarniEvi Ariska Suara.Com
Senin, 26 Juli 2021 | 10:23 WIB
Proses Hukum Jerinx SID dan Adam Deni Akan Dilanjutkan di Bali?
Foto kolase Adam Deni dan Jerinx.
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sebagai warga negara yang baik Jerinx SID menyebut dirinya berupaya kooperatif dengan mengkomunikasikan persoalan hukumnya dengan pihak Polda Metro Jaya.

Tak bisa datang ke Jakarta karena terkendala riwayat kesehatan, suami Nora Alexandra itu kemungkinan akan diperiksa di Polda Bali.

"Ada opsi lain dari penyidik agar pemeriksaan saya tetap berlangsung namun dimungkinkan dilakukan di wilayah hukum Polda Bali tanpa perlu saya datang ke Jakarta," tulis Jerinx SID di Instagram, Senin (25/7/2021).

Tetapi kemungkinan itu belum bisa dipastikan. Penabuh drum SID ini masih menunggu lampu hijau dari pihak kepolisian apakah proses hukumnya bisa dilaksanakan di Polda Bali.

Baca Juga: Ada Masalah Kesehatan, Jerinx SID Tak Bisa Penuhi Panggilan Polisi Hari Ini

Unggahan Jerinx SID [Instagram/@_jrxsid_]
Unggahan Jerinx SID [Instagram/@_jrxsid_]

"Meski opsi ini masih menunggu kordinasi internal pihak kepolisian dan saya belum mendapat informasi lanjutan sampai Senin ini, tentu upaya ini saya sambut dengan baik & senang hati," ungkapnya.

Lebih lanjut pemilik nama asli I Gede Aryastina ini menegaskan, dirinya bukan mangkir panggilan polisi. Melainkan adanya permasalahan kesehatan yang membuatnya tak bisa terbang ke Jakarta.

"Untuk itu perlu saya tegaskan kembali sikap saya pada prinsipnya bila ada panggilan dari penegak hukum saya akan hadir kapanpun dan dimanapun baik itu dilakukan di wilayah hukum Polda Metro Jaya, Polda Bali atau dimanapun," terangnya.

"Saya sangat berharap laporan polisi yang dibuat oleh AD ini bisa selesai dengan baik dan *penegak hukum tetap mengedepankan semangat RESTORASI JUSTICE (penyelesaian diluar proses hukum) mengingat saya dilaporkan UU ITE atas tuduhan ancaman kekerasan dan menakut-nakuti orang lain*," sambung Jerinx SID.

Polda Metro Jaya sudah melayangkan surat pemanggilan terhadap Jerinx SID atas laporan Adam Deni. Suami Nora Alexandra itu dijadwalkan datang pada Senin (26/7/2021).

Baca Juga: Jerinx Diperiksa Polda Metro Jaya Hari Ini Soal Kasus Pengancaman Adam Deni

Semua bermula saat Adam Deni melaporkan musisi I Gede Ari Astisna alias Jerinx SID ke Polda Metro Jaya. Dia dilaporkan atas kasus pengancaman dan penghinaan melalui media elektronik.

Perseteruan mereka berawal saat Adam Deni berkomentar di akun Instagram Jerinx. Dia minta bukti daftar artis Indonesia yang dituding menerima endorse untuk mengaku terpapar covid-19.

Minta baik-baik, Adam Deni malah disemprot oleh musisi asal Bali itu.

Puncaknya, Jerinx SID menuduh Adam Deni sebagai dalang dari hilangnya akun Instagram miliknya. Dalam sambungan telepon, Adam Deni mengaku dimaki-maki, dihina, hingga diancam oleh Jerinx SID.

Padahal, Adam Deni sudah bersumpah bukan orang seperti yang dituduhkan Jerinx SID. Atas kejadian ini, Nora Alexandra selaku istri Jerinx SID sendiri sudah meminta maaf.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI