Annisa Pohan Salah Kutip Ayat Al Quran, Dituding Asal Copas

Farah Nabilla Suara.Com
Senin, 26 Juli 2021 | 07:11 WIB
Annisa Pohan Salah Kutip Ayat Al Quran, Dituding Asal Copas
Annisa Pohan [Instagram]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Annisa Pohan belakangan ini sering menuliskan cuitan yang ia kutip dari surat-surat Al quran. Namun,  Annisa justru menuai komentar edas lantaran dituding salah mengutip surat Al Baqarah.

Dalam cuitannya, Annisa Pohan mengutip Surat Al Baqarah mengenai kekejaman fitnah.

"“Dan fitnah lebih sadis daripada pembunuhan.” (QS. Al-Baqarah [2]: 291)," demikian yang ditulis Annisa Pohan pada Minggu (25/7/2021).

Cuitan Annisa Pohan salah kutip ayat. [Twitter/AnnisaPohan]
Cuitan Annisa Pohan salah kutip ayat. [Twitter/AnnisaPohan]

Kutipan itu banjir koreksi dari warganet lantaran sebenarnya Surat Al Baqarah dalam Al quran hanya terdiri atas 286 ayat saja.

Baca Juga: 6 Potret Lawas Pernikahan AHY dan Annisa Pohan, 16 Tahun Tetap Harmonis

Sementara itu, dalam surat Al Baqarah yang menjelaskan tentang fitnah terdapat pada ayat 191, bukan 291.

Inspirasi baju lebaran Annisa Pohan. [Instagram/annisayudhoyono]
Annisa Pohan. [Instagram/annisayudhoyono]

Sontak, unggahan Annisa Pohan itu pun dibanjiri komentar warganet yang menyindirnya.

"Mbak annisa, jumlah ayat pada surat Al Baqarah itu cuma 286 ayat mbak. Gak nyampe 291," tulis @murtadh*****.

Annisa Pohan [Instagram]
Annisa Pohan [Instagram]

"Ayat aja di mark up ya..yaaa ampun kebangetan bngt sih," imbuh warganet lain menyindir.

"Ceritanya mau jadi ustadzah tapi salah kutip jumlah ayat surat Al Baqarah hmmm belajar yg bener dulu neng entar malah jadi pitnah buat sendiri," imbuh warganet.

Baca Juga: Ungkap Keinginan Jane Shalimar, Annisa Pohan Beri Pesan Menyentuh ke Sang Anak

Potret sudut rumah Annisa Pohan. (Instagram/annisayudhoyono)
Annisa Pohan. (Instagram/annisayudhoyono)

Namun tak sedikit pula warganet yang berprasangka bahwa Annisa Pohan typo saat menuliskan kutipan ayat tersebut dengan melampirkan sebuah tangkapan layar artikel berita yang juga salah menuliskan ayat 291, bukan 191.

"Ketahuan copasnya, tp salah, hihihi," ungkat warganet.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI