Manajer Amanda Manopo, Ricco Ricardo tak kuasa menahan tangis saat menyampaikan pesan duka tersebut.
"Rest on love mami Henny Manopo Lugue," tulis Ricco Ricardo, Minggu (25/7/2021).
Ibu Amanda Manopo diketahui tengah berjuang melawan Covid-19. Sejak Rabu, 21 Juli 2021, Henny Manopo dirawat intensif di ruang ICU rumah sakit kawasan Kemayoran, Jakarta Pusat.
Sebelum dirawat intensif, ibu Amanda Manopo sudah menjalani Isolasi Mandiri karena Covid-19. Hanya saja, kondisinya memburuk dan harus dilarikan ke rumah sakit.