Suara.com - Beberapa bulan lalu kancah film internasional ramai dengan perbincangan tentang rilisnya salah satu film legendaris Godzilla. Tepatnya pada 24 Maret 2021 lalu sekuel film Godzilla vs Kong ini rilis dan mendapatkan respon sangat positif dari penikmat film di seluruh dunia. Lalu bagaimana sinopsis Godzilla vs Kong?
Sinopsis Godzilla Vs Kong
Sinopsis Film Godzilla Vs Kong menceritakan tentang pertarungan dua mahkluk paling kuat di muka bumi. Adegan dibuka dengan scene dimana Kong sang raja gorila sedang dirantai dan terkulai tak berdaya di atas kapal induk.
Kemudian Film Godzilla vs Kong dilanjutkan dengan adegan saat Kong bertemu dengan seorang ahli geologi dari salah satu badan riset Monarch, Nathan Lind (Alexander Skarsgard) adalah salah satu ilmuwan orang sangat tertarik dengan segala hal tentang monster.
Baca Juga: Sinopsis Stranger Things Season 4
Sang peneliti takjub karena ada seorang anak yatim piatu, Jia (Kaylee Hottle) yang dapat berbicara dengan Kong. Anak itu diceritakan sebagai seorang anak yang memiliki bakat khsusus dimana ia dapat melakukan komunikasi dengan Kong, sang raja gorila.
Sampai pada waktu dimana kapal induk yang mereka tumpangi mendapatkan serangan secara mendadak oleh sosok yang tidak lain adalah Godzilla, pertarungan diantara keduanya tidak dapat terelakkan bahkan banyak korban berjatuhan dari pihak militer.
Pada saat itu kong berhasil memukul Godzilla yang akhirnya melarikan diri masuk ke dalam lautan lepas, sesaat manusia dapat merasakan aman ketika Godzilla pergi. Namun ternyata hal tersebut menjadi permulaan kemarahan Godzilla yang merasa terusik, ia melanjutkan serangan ke daerah padat penduduk dan merusak Gedung-gedung di sekitarnya.
Dampak yang diakibatkan oleh pertarungan antara keduanya sangatlah masif, bahkan mengancam eksistensi umat manusia. Oleh karena itu ada sebuah rencana yang dibangun oleh Monarch untuk memusnahkan keduanya, karena dirasa dapat membahayakan umat manusia.
Film garapan sineas asal Amerika Adam Wingard ini berhasil menjadi film yang merajai box office selama pandemi. Godzilla Vs Kong ini mendapatkan rating 6.4/10 dari IMDB ini sekaligus mencatatkan diri sebagai film paling laris di dunia selama pandemi Covid-19.
Baca Juga: Sinopsis Cek Toko Sebelah
Dilansir dari The Hollywood Reporter, film Godzilla vs Kong berhasil meraup keuntungan sebanyak US$ 390,2 juta atau sekitar Rp 5,68 triliun, bahkan respon positif sudah muncul semenjak film ini meriliskan trailernya.
Artis Pemeran Godzilla Vs Kong
Film yang sempat bertengger pada box office tahun 2021 ini
- Millie Bobby Brown (Madison Russell)
- Rebecca Hall (Dr. Ilene Andrews)
- Kaylee Hottle (Jia)
- Eiza Gonzales (Maia Simmons)
- Alexander Skarsgard (Dr. Nathan Lind)
- Shun Oguri (Ren Serizawa)
Ada sebuah fakta menarik tentang film Godzilla yang perlu anda ketahui, Godzilla tercatat sebagai waralaba kaiju asal Jepang yang memiliki kontinuitas terpanjang sejak pertama kali diriliskan, yakni pada tahun 1954.
Berikut adalah deretan film Godzilla yang pernah dirilis:
Periode Showa (1954-1975)
- Godzilla (1954)
- Godzilla Raids Again (1955)
- King Kong vs Godzilla (1962)
- Mothra vs. Godzilla (1964)
- Ghidorah, the Three-Headed Monster (1964)
- Invasion of Astro-Monster (1965)
- Ebirah, Horror of the Deep (1966)
- Son of Godzilla (1967)
- Destroy All Monster (1968)
- All Monster Attacks (1969)
- Godzilla vs. Hedorah (1971)
- Terror of Mechagodzilla (1975)
Periode Monsterverse Produksi Legendary Pictures
- Godzilla (2014)
- Godzilla: King of the Monsters (2019)
- Godzilla vs. Kong (2021)
Demikian adalah ulasan lengkap tentang sinopsis Godzilla vs Kong dan fakta uniknya, semoga dapat memberikan wawasan pengetahuan baru bagi anda.
Kontributor : Dhea Alif Fatikha