Pada tahun 2016 silam, Venna Melinda mengadopsi seorang bayi perempuan yang ditemukan di toilet wanita di salah satu masjid UIN Syarif Hidayatullah, Tangerang yang kini diberi nama Vania. Venna juga tetap menyayangi anak itu seperti anak kandungnya sendiri. Bahkan, Venna tampak semakin bahagia dengan predikat single mother dengan tiga anak saat ini.
4. Desy Ratnasari

Pasca bercerai dengan suaminya tahun 2003 silam, Desy Ratnasari juga tampaknya masih belum menikah dan masih bahagia menjadi single mother yang telah berusia kepala empat.
Pernikahan Desy Ratnasari dengan mantan suami, Sammy Hamzah telah dikaruniai seorang putri bernama Nasywa Nathania. Meskipun menjadi single mother, Desy Ratnasari selalu hidup dipenuhi kebahagiaan bersama anaknya. Bahkan, Desy juga sering mengajak anaknya berjalan-jalan ke luar negeri bersamanya.
5. Rossa

Penyanyi yang terkenal dengan lagu-lagunya yang menyayat hati ini juga masih betah menjadi single mother hingga saat ini. Pasca bercerai dengan Surendro Prasetyo atau yang dikenal sebagai Yoyo Padi tahun 2009 silam, Rossa masih betah menjadi single mother untuk anak semata wayangnya.
Meski menjadi single mother yang selalu sibuk, Rossa selalu menyempatkan waktu untuk quality time bersama anaknya.

Pada awal tahun 2021 ini, Wulan Guritno resmi kembali menjanda dan menjadi single mother untuk ketiga anaknya, yaitu Shaloom, Jeremiah, dan London. Meskipun begitu, Wulan Guritno tampak tetap bahagia menjadi single mother.
Baca Juga: 10 Momen Krisdayanti dan Yuni Shara Bersama Ayah, Penuh Kenangan Indah
Wulan Guritno juga kerap kali mengunggah aktivitasnya bersama ketiga anaknya itu. Walaupun lahir dari ayah yang berbeda, anak-anak Wulan Guritno tetap menyayangi satu sama lain dan terlihat sangat kompak. Begitupun juga dengan Wulan Guritno yang tetap menyayangi mereka semua.