Hani EXID Dikonfirmasi Positif Covid-19, Syuting Dramanya Ditunda

Sumarni Suara.Com
Selasa, 20 Juli 2021 | 13:39 WIB
Hani EXID Dikonfirmasi Positif Covid-19, Syuting Dramanya Ditunda
Hani EXID [Soompi]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis sekaligus penyanyi asal Korea Selatan, Hani EXID dikonfirmasi positif terinfeksi virus corona. Hal itu diumumkan langsung oleh pihak agensi, Sublime Artist Agency.

Melansir dari Soompi pada Selasa (20/7/2021), mantan Junsu JYJ ini mulanya menjalani tes setelah ada salah satu staf yang terpapar Covid-19.

"Hani (Ahn Hee Yeon) telah dinyatakan positif Covid-19. Setelah mengetahui bahwa seorang anggota staf yang telah melakukan kegiatan yang dijadwalkan dengannya didiagnosis dengan Covid-19," ujar Sublime Artist Agency.

"Hani menjalani tes pendahuluan, dan dia menerima hasil tes positif hari ini (20 Juli)," sambungnya lagi.

Baca Juga: Sulit Cari RS, Begini Kondisi Terkini Keluarga Tantri Kotak yang Positif Corona

Hani EXID [Soompi]
Hani EXID [Soompi]

Kini, Hani EXID langsung menjalani isolasi mandiri sesuai dengan ketentuan yang berlaku.

"Hani saat ini mengikuti pedoman pemerintah, dan perusahaan juga mengambil tindakan yang diperlukan," terang Sublime Artist Agency.

Pelantun We Are ini pun dipastikan akan hiatus dari semua kegiatannya di panggung hiburan. Satu di antaranya syuting dramanya IDOL: The Coup resmi ditunda.

Pihak rumah produksi drama itu juga menyebutkan seluruh staf dan para pemain lainnya akan melakukan tes swab Covid-19.

“Kami telah membatalkan rencana syuting kami. Anggota staf yang berpapasan dengan Hani atau diduga melakukan kontak dengannya sedang diuji untuk Covid-19," ujar salah satu sumber kepada Osen.

Baca Juga: 3 Anggota Keluarga Positif Covid-19, Tantri Kotak Sulit Cari RS

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI