
5. Dapat tudingan menyebabkan kerumunan, Herlin Kenza buka suara.

6. Perempuan berhijab ini mengunggah ulang postingan rekannya dengan akun @ramaa1604 di Instagram. Di situ, akun tersebut mengklarikasi soal kedatangan Herlin Kenza yang membuat heboh.

7. "Banyak yang DM aku perihal yang lagi rame di jagat media sosial Aceh saat ini. Yakni kerumunan yang terjadi di toko @wulan_kokula23lsm karena kedatangan selebgram @herlinkenza," jelasnya di Instagram Story pada Senin (19/7/2021).

8. Dia mengatakan bahwa pemilik toko sudah mengingatkan untuk menjaga protokol kesehatan yang berlaku. Namun membludaknya masyarakat yang datang di luar dugaan.

Itulah sederet potret Herlin Kenza, selebgram asal Aceh yang dikritik usai diduga timbulkan kerumunan. Bagaimana menurutmu?