10 Potret Adu Gaya OOTD Bintang Dari Jendela SMP, Modis dengan Kasual hingga Retro

Jum'at, 16 Juli 2021 | 16:28 WIB
10 Potret Adu Gaya OOTD Bintang Dari Jendela SMP, Modis dengan Kasual hingga Retro
Potret adu gaya OOTD bintang Dibalik Jendela SMP. (kolase Instagram)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Sinetron Dari Jendela SMP kini sedang digandrungi. Tak heran kehidupan pemainnya pun tak luput dari sorotan, termasuk gaya berpakaian. Berikut adu gaya OOTD bintang Dari Jendela SMP yang modis dengan beragam tema. \

Dari Jendela SMP menyorot sisi kehidupan ABG masa kini. Sinetron yang tayang di SCTV ini dibintangi oleh sederet artis muda seperti Rey Bing, Emyr Razan, hingga Sandrinna Michelle. 

Pemain Dari Jendela SMP (Instagram/@rey_bong26)
Pemain Dari Jendela SMP (Instagram/@rey_bong26)

Mengintip akun Instagram mereka, para pemain sinetron Dari Jendela SMP rupanya kerap memamerkan gaya modis sesuai dengan style masing-masing, mulai dari kasual hingga retro. Penasaran seperti apa? Yuk intip potret adu gaya bintang Dari Jendela SMP berikut. 

1. Gaya Kasual Sandrinna Michelle

Adu Gaya OOTD Pemain Dari Jendela SMP (Instagram/@sandrinna_11)
Adu Gaya OOTD Pemain Dari Jendela SMP (Instagram/@sandrinna_11)

Sandrinna kerap kali memamerkan gaya OOTD-nya melalui akun instagram pribadi miliknya. Berbagai macam gaya OOTD ditunjukkan kepada para penggemarnya, salah satunya OOTD kasual.

Sandrinna ini juga termasuk pandai dalam memadupadankan pakaian yang dikenakannya. Dalam foto itu, pemeran Wulan di sinetron Dari Jendela SMP ini terlihat memakai kemeja flanel yang dipadukan dengan ripped jeans. Gaya OOTD kasual itu semakin lengkap dengan sneakers hitam yang dipakai oleh Sandrinna. 

2. Gaya Kasual Saskia Chadwick

Adu Gaya OOTD Pemain Dari Jendela SMP (Instagram/@saskiachadwick_)
Adu Gaya OOTD Pemain Dari Jendela SMP (Instagram/@saskiachadwick_)

Hal yang wajar jika para ABG dan remaja senang berpenampilan casual dan simple. Begitu pula dengan pemeran Santi di sinetron Dari Jendela SMP ini. Saskia juga kerap memamerkan gaya OOTD kasual yang dipakainya.

Saskia tampak memakai sweater berwarna merah yang dipadupadankan dengan celana berwarna hijau army pucat. Tidak lupa juga Saskia memakai sneaker berwarna merah senada dengan warna sweaternya. Sneaker itu tampak menambah kesan casual pada OOTD Saskia saat itu.

Baca Juga: Adu Gaya 10 Pesona Sonia Alyssa dan Ayya Renita, Rebutkan Rendy Ikatan Cinta

3. Gaya OOTD Sandrinna Michelle Tampil Playful

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI