Suara.com - Pecinta film action tentunya sudah tidak asing dengan film John Wick. Sinopsis John Wick 3 bercerita tentang lika-liku kehidupan seorang pembunuh bayaran bernama John Wick (Keanu Reeves)
Bagi anda yang belum sempat menonton aksi gila Keanu Reeves pada John Wick 3, silahkan simak ulasan di bawah. Berikut adalah ulasan tentang sinopsis film John Wick 3 – Parabellum.
Sinopsis John Wick 3
Jika anda menonton dari awal sekuel film ini tentunya anda sudah sangat akrab dengan setiap kegiatan sang Baba Yaga. dimana setiap detiknya selalu diintai oleh malaikat maut seolah tidak ada waktu sedetikpun untuk menghela nafas.
Baca Juga: Sinopsis Dilan 1990: Awal Kisah Cinta Dilan dan Milea
Pada sekuel ketiga ini Wick kembali dipertemukan dengan penjahat-penjahat kelas dunia yang selalu membuat hidupnya tidak tenang, pada John Wick : Parabellum ini dibuka dengan scene ketika Wick ditetapkan sebagai Excommunicado dengan nilai kontrak senilai 14 juta dollar Amerika.
Hal ini dikarenakan kesalahan yang dilakukan oleh John Wick pada sekuel sebelumnya, ia melanggar salah satu aturan yang sudah disepakati oleh para pembunuh yakni tidak melancarkan aksi di tanah Continental Hotel.
Dan targetnya Wick pada waktu itu bukanlah sembarang target, ia melakukan pembunuhan kepada salah satu petinggi High Table Santino D'Antonio. Tentunya Wick sudah menyadari bahwa tindakannya tersebut merupakan salah satu aksi yang dapat membahayakan nyawanya.
Setelah John Wick Ditetapkan sebagai Excommunicado
Dalam alur film John Wick jika seseorang sudah berstatus Excommunicado artinya udangan terbuka bagi seluruh pembunuh bayaran untuk saling berebut kepala dari orang tersebut. Artinya, barang siapa yang berhasil membunuhnya akan langsung dihadiahi sejumlah uang sesuai dengan yang sudah disepakati di awal.
Baca Juga: Sinopsis Imperfect: Perjuangan Rara Hadapi Body Shaming
Cerita baru dimulai Wick sudah diharuskan untuk bertarung dengan seorang pembunuh yang memiliki postur badan super tinggi, pertarungan cukup sengit terjadi di tengah perpustakaan.
Tidak salah jika John Wick mendapat gelar sebagai seorang pembunuh bayaran paling berbahaya di muka bumi, berkat kekuatan dan insting bertahan hidup yang begitu kuat Wick akhirnya berhasil melarikan diri.
Di Tengah perjalanannya untuk melarikan diri dari New York ia ditemani oleh salah satu pembunuh bayaran yang masih percaya padanya, ia adalah Sofia (Halle Berry).
Pada film ini anda benar-benar akan dibawa pada alur yang cukup membingungkan. Sebab ada satu tokoh sedari awal film John Wick selalu muncul dan selalu mendukung apapun keputusan yang dibuat oleh Wick meskipun ia merupakan bagian dari high table.
Namun pada sekuel ini Winston membuat sebuah keputusan yang cukup mengejutkan, ia menjadi sosok yang melaporkan kejahatan Wick sekaligus menjadi orang yang menembak Wick pada ending film John Wick 3.
Film Garapan Chad Stahelski ini berhasil memukau penontonnya dengan mendapat rating sebesar 7.4/10 menurut IMDB dan 8.9% menurut rottentomatoes.
Semenjak perilisan film pertamanya John Wick pada 2014 film ini selalu mendapatkan respon positif dari audiens, termasuk pada sekuel ketiganya ini John Wick – Parabellum (2019).
Demikian adalah ulasan tentang sinopsis John Wick 3 : Parabellum. Semoga dapat memberikan wawasan baru bagi anda pecinta film di luar sana.
Kontributor : Dhea Alif Fatikha