Suara.com - Zaskia Sungkar dan Irwansyah tengah berbahagia menjadi orang tua. Mereka kerap membagikan momen mengasuh sang putra, Ukkasya Muhammad Syahki di Instagram.
Baru 3 bulan, Irwansyah mengajak Ukkasya untuk berenang di rooftop rumah mewahnya. Momen tersebut dibagikan oleh Zaskia di Instagram.

"Ukkasya makin jago renangnya Niii MasyaAllah," tulis Zaskia Sungkar.
Ukkasya tampak menikmati saat berenang didampingi oleh Irwansyah. Dengan memakai ban pelampung dan kacamata, Ukkasya semakin terlihat menggemaskan.
Baca Juga: Ayah Irwansyah Meninggal karena Covid-19, Sempat Tolak Dibawa ke RS

Netizen ikut melemparkan reaksinya di kolom komentar postingan Zaskia. Banyak yang gemas melihat Ukkasya berenang.

"Masya Allah anak ganteng ," tulis netizen. "MasyaAllah gemushh," sahut yang lain.
"Duuh bayik 3 bulan udah berenang dikolam besar," pungkas yang lain. "Gemeshhh ukkasya sayang." timpal netizen.
![Unggahan Irwansyah [Instagram/@irwansyah_15]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/08/56943-unggahan-irwansyah-instagramatirwansyah-15.jpg)
Setelah menanti selama 10 tahun, akhirnya Zaskia dan Irwansyah dikaruniai momongan. Keluarga mereka begitu lengkap dengan kehadiran Ukkasya yang lahir pada bulan Maret lalu.
Baca Juga: Wajahnya Dibilang Mirip Anak Zaskia Sungkar, Mark Sungkar Bahagia