Suara.com - Ikatan Cinta kini bertahan meraih rating tinggi di dunia pertelevisian Indonesia. Sinetron yang dibintangi Amanda Manopo dan Arya Saloka itu begitu digemari berbagai kalangan.
Lewat channel YouTube Deddy Corbuzier, komika Uus menyebut bahwa hadirnya sinetron Ikatan Cinta di tengah pandemi membuat para ibu-ibu bertahan.
"Ikatan Cinta telah membuat ibu-ibu itu survive pandemi. Daripada kita bahas yang lain-lain, stres. Ngomongin beras, ngomongin sembako, bantuan tidak turun apa segala macem...," ucap Uus.
"(Mending ngomongin) 'Andin kenapa nggak nikah sama Aldebaran, eh kenapa mereka bertengkar? Menurut ibu-ibu, Andin itu sebenernya orangnya seperti apa sih? Oh aku nonton episode yang ini lho bu...," imbuh Uus.
Baca Juga: Tak Takut Masuk Penjara, Nikita Mirzani: Bosen!
"Menaikan imun," sahut Deddy Corbuzier.
Cuplikan video Uus menganggap sinetron Ikatan Cinta membuat kaum ibu-ibu bertahan diunggah kembali oleh akun @zona_info. Netizen langsung menanggapi ucapan Uus tersebut.
"Bener ikatan cinta keeren," tulis netizen. "Ic naikin imun ( bisa jadi loh kqlo yg nonton pada seneng,hikin happy,bikin senyum2) yakan?? Daripada mikirin yg susah2 mending nonton ic," timpal yang lain.
"Bener banget imun aku naik kalo nonton Ikatan cinta," sahut yang lain. "Kali ini setuju sama uus," tulis netizen.
Baca Juga: Tiga Artis Beken Ini Pernah Ateis, Ada yang Ikut-ikutan Teman