Melaney Ricardo Bikin Video untuk Kenang Mbak You: Seseorang yang Lembut dan Santun

Sabtu, 03 Juli 2021 | 13:22 WIB
Melaney Ricardo Bikin Video untuk Kenang Mbak You: Seseorang yang Lembut dan Santun
Melaney Ricardo [Evi Ariska/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Melaney Ricardo membuat sebuah video untuk mengenang Mbak You, yang meninggal pada Senin (1/7/2021) kemarin. Menurut penuturan keluarga, sang paranormal tersebut meninggal karena terserang asma.

Bersama Denny Darko, ibu dari dua anak itu membuat sebuah vlog yang membahas kenangan-kenangan mereka dengan mendiang Mbak You.

Dalam unggahannya di Instagram, Melaney mengungkpakan sosok Mbak You di balik kamera.

Melaney Ricardo mengenang Mbak You (Instagram)
Melaney Ricardo mengenang Mbak You (Instagram)

"Seseorang yang saya kenal sebaga teman yang penuh kelembutan dan santun," tulis Melaney.

Baca Juga: Heboh! Pria Ini Sebut Paranormal Mbak You Masih Hidup

Pembawa acara ini mengatakan bahwa dia dan mendiang sering berjumpa di berbagai acara. Meski begitu, Mbak You tidak pernah meramalnya karena mendiang tahu bahwa Melaney bukan lah sosok yang suka diramal.

"Namun saya juga menghargai profesi beliau. Kami sadar betul , kami punya prinsip dan nilai yang berbeda, namun tetap saling mengasihi," sambungnya.

Pada akhir kalimat Melaney mengucapkan rasa bela sungkawanya.

"Selamat jalan Mbak You. Tempat yang terbaik untukmu," pungkas istri Tyson James Lynch tersebut.

Sedangkan dalam vlog yang diunggahnya Melaney menambahkan beberapa foto Mbak You.

Baca Juga: Dialami Mbak You Sebelum Meninggal, Ini Hubungan Komplikasi Diabetes dan Asma

Mbak You (instagram)
Mbak You (instagram)

"Turut berbela sungkawa atas meninggalnya sahabat kita Euis Juwariyah Johana (Mbak You) semoga beliau bisa ditempatkan di tempat terbaik di sisi Tuhan YME," bunyi tulisan pada foto-fotonya.

Beberapa netizen yang berkomentar dalam unggahan tersebut mengatakan bahwa apa yang sebenarnya diucapkan Mbak You tentang ramalannya merupakan doa untuk dirinya sendiri.

"Yang terucap dari mulutmu, itulah doamu, aku pun pernah pura pura sakit ke kerjaan dan akhirnya sakit beneran yang terucap dari mulut kita pasti akan jadi seperti doa," tulis seorang netizen.

"Mbak You kala sedang mndoakan diri sendri kalo dia akan mati di 2021. Itu bukan ramalan itu doa dan Allah sudah mengabulkan doanya karna setiap kata baik ato buruk itu ada lah doa seperti kita bohong "sorry aku ga bisa datang mamaku sakit" maka akan terjadi ko beberapa hri kemudian sakit. Jadi bukan bukan meramal siap aja bisa ngomong begitu," imbuh yang lain.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI