Suara.com - Paranormal Mbak You baru saja meninggal dunia. Ia dimakamkan di daerah asalnya, Salatiga. Simak potret rumah Mbak You di Salatiga berikut ini.
Lewat kanal YouTube-nya, Mbak You sempat menunjukkan setiap sudut rumahnya di Salatiga, Jawa Tengah yang ia persembahkan untuk sang ibu.
Berikut potret rumah Mbak You di Salatiga:
1. Mbak You membuatkan rumah untuk sang ibunda. Rumah yang berada di dalam kompleks tersebut dibangun dengan nuansa modern minimalis yang sejuk dan asri.
![Potret rumah Mbak You di Salatiga. [YouTube/Mbak You]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/02/80902-potret-rumah-mbak-you-di-salatiga.jpg)
2. Rumah berpagar putih dan kuning ini memiliki carport luas dan sebuah taman. Ada bonsai dan kaktus besar yang mendominasi tanaman di taman rumah Mbak You di Salatiga tersebut.
![Potret rumah Mbak You di Salatiga. [YouTube/Mbak You]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/02/39878-potret-rumah-mbak-you-di-salatiga.jpg)
3. Waktu itu, Mbak You dan kerabatnya menyelenggarakan ritual adat sebelum menghuni rumah yang ia persembahkan untuk almarhum ibundanya.
![Potret rumah Mbak You di Salatiga. [YouTube/Mbak You]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/02/13107-potret-rumah-mbak-you-di-salatiga.jpg)
4. Di bagian belakang rumah, terdapat sebuat taman mini. Semula taman ini bisa digunakan sebagai ruang santai. Namun sebulan setelah rumah tersebut jadi, ibunda Mbak You meninggal dunia.
![Potret rumah Mbak You di Salatiga. [YouTube/Mbak You]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/02/24361-potret-rumah-mbak-you-di-salatiga.jpg)
5. Di bagian kamar didominasi dengan warna merah. Salah satu bagian dindingnya dipasang wallpapaer merah bermotif mawar. Tirai pun juga menggunakan warna senada.
![Potret rumah Mbak You di Salatiga. [YouTube/Mbak You]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/02/71914-potret-rumah-mbak-you-di-salatiga.jpg)
6. Di taman belakang yang semi indoor ini juga terdapat air terjun buatan yang dibuat dari batu alam untuk menciptakan suasana tenang dari gemericik air.
Baca Juga: Paranormal Mbak You Meninggal Dunia, Warganet Berduka
![Potret rumah Mbak You di Salatiga. [YouTube/Mbak You]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/07/02/36721-potret-rumah-mbak-you-di-salatiga.jpg)
Itulah 6 potret rumah Mbak You di Salatiga yang ia persembahkan untuk almarhum ibunda. Kini keduanya sudah tiada, semoga mendapat tempat terbaik di sisi-Nya.