Suara.com - Komedian Sule akhirnya buka suara terkait tuduhan netizen terhadap sang istri, Nathalie Holscher yang disebut berselingkuh dengan manajernya, Panji Komara.
Ayah Rizky Febian itu tak terkejut melihat kedekatan Nathalie Holscher dan Panji Komara. Pasalnya, sang manajer memang dikenal dekat dengan kabanyakan artis.
"Itu manajer saya. Panji itu manajer saya, manajer istri saya. Panji itu sama semua perempuan memang begitu, dia dekat sama artis-artisnya yang lain juga, sama teh Putri juga dekat," kata Sule di kanal YouTube Insert Hari Ini, Minggu (27/6/2021).
Nathalie Holscher sendiri sempat terbawa emosi saat dituduh netizen berselingkuh dengan manajer sendiri. Beruntungnya Sule bisa meredam emosi sang istri.
![Sule dan Nathalie Holscher [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/11/17/91739-sule-dan-nathalie-holscher.jpg)
"Untungnya saya laki-laki yang bertanggungjawab yang selalu menyabarkan dia. Ya emosinya sekarang alhamdulillah sudah mulai bisa dikendalikan sama saya. Dia juga tiap ini ‘sayang ini gini, ini gini’ sabar," ungkapnya.
Sule pribadi tak terbawa dengan gosip itu, ia justru santai menanggapi santai. Ia percaya Nathalie Holscher dan Panji Komara tidak mungkin main belakang.
"Ya saya bersyukurnya gini, artinya dia mendengarkan kata-kata saya. Kalau mereka aku bilang di luar sana yang mau menjelekkan kamu ya biarkan saja yang penting kita tidak menjelekkan siapapun di sini," ujarnya.
"Justru kalau nanti marah, geram, orang nanti bakal menilai kenapa marah kalau tidak benar melakukan," sambungnya.
Tuduhan kedekatan Nathalie Holscher dan Panji Komara berawal dari videonya di Instagram Story.
Baca Juga: Nathalie Holscher Dituduh Selingkuh, Sule Lapor Polisi?
Nathalie menuliskan keterangan, "Hahaha gesreknya kurang suamiku, @panjikomara @sorayarasyid12."