Sukses karena Kerja Keras, 5 Artis Ini Punya Karier Moncer Meski Tak Lulus SMA

Senin, 21 Juni 2021 | 16:30 WIB
Sukses karena Kerja Keras, 5 Artis Ini Punya Karier Moncer Meski Tak Lulus SMA
Pedangdut Inul Daratista saat ditemui di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Kamis (24/12/2020). [Suara.com/Alfian Winanto]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pendidikan merupakan hal yang wajib diperoleh. Kendati begitu, sebagian orang terpaksa melewatkannya lantaran ada prioritas lain, seperti yang dialami oleh sederet artis di bawah ini.

Kendati hanya mengantongi ijazah sekolah menengah pertama saja, lima artis ini berhasil sukses dan punya karier moncer. Tentu saja, hal ini karena kerja keras dan usaha tiada henti.

Penasaran siapa saja? Simak sederet artis yang sukses kariernya meski tak lulus SMA.

1. Aliando Syarief

Aliando Syarief [Suara.com/Revi C Rantung]
Aliando Syarief [Suara.com/Revi C Rantung]

Aliando Syarierf dikenal sebagai aktor sukses di tanah air. Kariernya melejit, ia rupanya memutuskan untuk tak mengenyam pendidika SMA.

Artis 24 tahun ini rupanya punya alasan tersendiri untuk tak lanjut SMA, yakni lantaran tak punya waktu untuk mengikuti kelas karena kesibukan mengejar karier.

2. Inul Daratista

Pedangdut Inul Daratista saat ditemui awak media di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (30/12/2020). [Suara.com/Alfian Winanto]
Pedangdut Inul Daratista saat ditemui awak media di Kawasan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (30/12/2020). [Suara.com/Alfian Winanto]

Pedangdut yang dikenal tajir melintir karena kesuksesan karier dan bisnisnya, Inul Daratista, tidak merasakan pendidikan SMA.

Inul Daratista yang berasal dari keluarga tak berada, hanya menamatkan pendidikan SMP. Hal ini membuatnya kerap diremehkan orang lain.

Baca Juga: 7 Artis Mengidap Kanker, Jalani Pengobatan dan Berhasil Sembuh

Meski begitu, hal ini tak lantas membuat istri Adam Suseno marah, ia tetap hormat kepada orang lain dan tetap bekerja keras. Karena perjuangannya, kini ia berhasil menjadi salah satu pedangdut yang punya penghasilan fantastis di Indonesia.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI