Suara.com - Gerobak mie ayam di rumah lama penyanyi dangdut Lesti Kejora kembali disorot. Lokasinya berada di kawasan Cianjur, Jawa Barat yang merupakan kampung halaman sang biduan.
Banyak yang memuji, namun masih ada saja yang berkomentar nyinyir. Seorang YouTuber, Hari Hari Heri yang melakukan review di tempat mie ayam Lesti Kejora justru tuai respons tak enak.
"Ah norak, biasa aja lagi," tulis Rum Ijah.
"Nggak ada istimewanya," katanya menambahkan.
Baca Juga: Posting Foto Lesti Kejora Gendong Bayi, Caption Rizky Billar Bikin Riuh
Menariknya, cibiran itu justru tak dibalas warganet lain yang membela Lesti Kejora. Banyak yang memuji kerja keras keluarga Lesti Kejora dengan berdagang mie ayam.
"Nggak setiap orang, kaya sejak kecil. Dari hidup sederhana menjadi kaya, itu berati ada usaha untuk maju," ucap Abastasia Silvana di laman Facebook.
"Roda berputar, yang penting cari duit halal dan membahagiakan orangtua. Berbagi terhadap sesama, lanjutkan," imbuh Endang Dwi.
"Dede memang anak yang beruntung, bisa mengangkat derajat keluarga. Mudah-mudahan anak yang solehah, makin sukses kedepannya. Amiin," sahut Rosmiati Hsg.
Berkat kerja kerasnya, Lesti Kejora sukses besar dan mampu membangun istananya. Kariernya sebagai penyanyi dangdut boleh dikata moncer.
Baca Juga: Berlabuh ke Rizky Billar, Ini 4 Artis yang Pernah Dekat dengan Lesti Kejora
Proses Lesti Kejora yang perlahan sukses membuat warganet berdecak kagum. Apalagi melihat jejaknya yang dulu sebagai anak penjual mie ayam.