Suara.com - Rafathar Malik Ahmad, putra pasangan Raffi Ahmad dan Nagita Slavina, tahun ini bakal berseragam sekolah dasar.
Hal tersebut diketahui dari postingan di akun resmi Raffi Ahmad dan Nagita Slavina @raffinagita1717.
Tampak Gigi panggilan ibu Rafathar, berpose bersama putranya dengan back ground sekolah yang bakal menjadi tempat menimba ilmu.
Uniknya, seragam yang dikenakan Gigi dan Rafathar bermotif sama. Hanya saja warna masker yang digunakan berbeda. Ibunya menggunakan masker merah sedangkan Rafathar menggunakan warna putih.
"Selamat jadi anak SD Rafathar Malik Ahmad," tulis caption di postingan foto tersebut.
"Tambah soleh, tambah pinter, tambah sabar, tambah berkah dan selalu dalam lindungan Allah. Terimakasih @sekolahcikal," sambungnya.
![Nagita Slavina berkunjung ke sekolah Rafathar Malik Ahmad. [Instagram/@raffinagita1717]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/06/18/21509-nagita-slavina-dan-rafathar-malik-ahmad.jpg)
Beberapa warganet pun memberi ucapan selamat kepada Rafathar yang tahun ini sudah duduk di bangku sekolah dasar.
"Congrat aa Rafathar. Welcome to primary school," tulis Audy Item.
"Sudah SD. Makin tua gue," sambung akun @lalavienny.
Baca Juga: Nagita Slavina Akui Sering Menangis Gegara Diomongin Netizen
"Nggak kerasa Aa sudah SD lagi aja," tulis akun @nabilbil96.