Suara.com - Aktor kenamaan Korea Selatan, Park Seo Joon, tengah jadi sorotan usai santer dikabarkan bergabung dalam Marvel Cinematic Universe (MCU).
Bintang berusia 32 tahun itu digadang bakal ambil peran di sekuel Captain Marvel, The Marvels. Dikutip dari Star News, Park Seo Joon dikabarkan akan berangkat ke Amerika Serikat pada semester kedua 2021.
Penasaran dengan sosok dan sepak terjangnya di dunia hiburan Korea Selatan? Simal profil Park Seo Joon berikut ini.
Profil Park Seo Joon
Baca Juga: Heboh BTS Meal, Netizen Korea Bingung Lihat Antrean Ojol di McDonalds
Park Seo Joon merupakan aktor kelahiran Seoul 16 Desember 1988. Malang melintang di industri hiburan Korea Selatan, ia merupakan artis yang berada di bawah naungan agensi Awesome NT.
Aktor ini diketahui telah bermain di sejumlah drama Korea yang sukses di pasaran seperti What's Wrong with Secretary Kim (2018), hingga Itaewon Class (2020).
Tak cuma di televisi dan layar lebar, Park Seo Joon diketahui juga cukup aktif di YouTube. Ia memiliki kanal tersendiri untuk mengunggah berbagai konten guna menyapa penggemarnya
Perjalanan Karier Park Seo Joon
Pemeran Sae Ro Yi dalam drama Itaewon Class ini mengawali kariernya di bidang akting dengan menjadi model video klip dari I Remember pada tahun 2011 silam.
Baca Juga: 5 Artis Korea yang Wajahnya Dijadikan Contekan Oplas, Cha Eun Woo Paling Laris
Satu tahun kemudian, ia dipercaya memerankan Si Woo dalam drama Korea berjudul Dream High 2.
Dari situ, karier pemilik nama asli Park Yong Gyu ini makin melejit, namanya pun menghiasi sejumlah drama populer seperti She Was Pretty (2015), Fight For My Way (2017), Hwarang (2016), What's Wrong with Secretary Kim (2018), hingga Itaewon Class (2020).
Sementara, ada 8 judul film yang pernah dibintangi olehnya Di antaranya Dream (2021), The Divine Fury (2019), Be with You (2018), Midnight Runners (2017), Real (2017), The Beauty Inside (2015), The Chronicles of Evil (2015), dan Perfect Game (2011).
Lalu bagaimana dengan drama? Well, mungkin artikel ini akan menjadi sangat panjang jika semua disebutkan.
Dikabarkan bakal main di sekuel Captain Marvel
Artis yang dikenal punya paras imut ini dikabarkan telah bergabung dengan Marvel Cinematic Universe (MCU) dan bakal ambil peran di sekual Captain Marvel, The Marvel.
Ia disebutkan bakal melenggang ke Amerika Serikat setelah menyelesaikan syuting film terbarunya Concrete Utopia, dikutip dari Star News.
Jika kabar ini benar, Park Seo Joon bakal menjadi artis Korea Selatan Kedua yang berhasil tembus Marvel. Sebelumnya, ada Ma Dong Seok yang membintangi film Eternals.
Kendati kabar Park Seo Joon gabung di MCU, agensi yang menaunginya, Awesome ENT, memilih untuk memberikan komentar.
"No comment," kata Awesome ENT, dikutip 10 Asia, Selasa (15/6/2021).
Itulah sederet informasi mengenai profil Park Seo Joon yang tengah jadi sorotan usai dikabarkan bergabung di Marvel Cinematic Universe.