Suara.com - Anji ditangkap Kepolisian Metro Jakarta Barat dengan barang bukti berupa ganja. Jauh sebelum kasus ini muncul, Anji pernah bertanya soal ganja. Berikut momen Anji bertanya soal ganja.
Lewat tayangan YouTube Dunia MANJI berjudul "Ganja, Kopi, & Kebiasaan di Aceh", Anji bertanya soal keunikan Aceh kepada dua pemudaa yang bekerja di bidang kreatif tentang Aceh yakni Yudiranda dan seorang pengelola akun wisata Banda Aceh. Salah satu yang dibicarakan Anji adalah ganja.
Berikut beberapa pertanyaan yang diajukan Anji saat membicarakan Ganja dalam kanal YouTube-nya yan diunggah pada Januari 2017 lalu.
1. "Ganja itu sesuatu yang dilarang, tapi itu begitu erat sama Aceh, sebenarnya penggunaan ganja itu gimana?" demikian pertanyaan Anji.
Baca Juga: Beragam Narkotika Ditemukan Polisi saat Tangkap Anji
Disebutkan dalam pembicaraan itu bahwa orang Aceh menggunakan biji ganja sebagai bumbu masakan.
"Orang-orang dulu, orang tua saya menggunakan ganja itu bijinya sebagai penyedap rasa di kuah kari," jawab Yudiranda, seorang travelblogger yang diundang Anji.
2. "Sekarang masih boleh enggak sih biji ganja itu diapaki buat bumbu?" tanya Anji
Dua pemuda tersebut menjawab bahwa saat ini sudah tidak diperbolehkan orang untuk menggunakan ganja, sesuai hukum yang berlaku.
"Ketika ganja ini hilang, ada something lost dari makanan lokal Aceh," ungkap Yudiranda.
Baca Juga: Polisi: Musisi AN Ditetapkan Tersangka Kepemilikan Narkotika Jenis Ganja
3. "Padahal itu (penggunaan biji ganja) sebenarnya adalah satu bentuk budaya Aceh?" tanya Anji lagi.
Tidak ada jawaban pasti soal pertanyaan Anji kepada dua pemuda tersebut.
4. "Orang-orang tua kita dulu menggunakannnya sebagai bumbu, dan itu sebenarnya enggak apa-apa dong? Sampai akhirnya itu digunakan sebagai drugs walaupun masih ada pro dan kontra soal itu, seperti legalisasi ganja," kata Anji.
Itulah 4 momen Anji bertanya soal ganja lewat kanal YouTube-nya pada tahun 2017 silam. Saat ini kasus narkoba yang menimpa Anji masih diperiksa oleh pihak kepolisian.