Suara.com - Pesta olahraga sepakbola di benua Eropa sudah digelar sejak 11 Juni 2021 dan akan berakhir 11 Juli mendatang. Gelaran Piala Eropa ini sebenarnya merupakan penundaan tahun lalu akibat pandemi virus corona.
Penyelenggaraan Euro 2020 dilakukan di 11 negara. Beberapa di antaranya Italia, Jerman, Inggris, Belanda, hingga Hungaria.
Selain pertandingan dari setiap negara yang menjadi jagoan pecinta bola, ada beberapa hal menarik lain yang sayang untuk dilewatkan.
Apa saja di antaranya? Berikut lima ulasannya.
1. Lagu amal
Aktor Danny Dyer bersama rekan seprofesinya, Will Mellor bergabung dengan selebriti lain menyanyikan lagu Euro 2021.
Cuplikan video dari lagu tersebut telah dirilis bintang film Assasin ini di laman Twitternya pada 4 Juni 2021.
"Watch This Space, 11.06.2021," tulis Danny Dyer.
Metro melaporkan, lagu tersebut sebagai penggalangan dana para artis ini dan akan disumbangkan ke Badan Amal NHS Charities Together.
Baca Juga: Lengkap! Jadwal Pertandingan Euro 2020 dari Grup A sampai Grup E
2. Harga tiket