Pertama dalam Sejarah, Deddy Corbuzier Hadirkan Prabowo di Podcastnya

Sumarni Suara.Com
Minggu, 13 Juni 2021 | 10:38 WIB
Pertama dalam Sejarah, Deddy Corbuzier Hadirkan Prabowo di Podcastnya
Deddy Corbuzier [Tangkap layar YouTube Deddy Corbuzier]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presenter Deddy Corbuzier mengungkap kebahagiaannya bisa mewawancarai Prabowo Subianto. Menteri Pertahanan Indonesia itu hadir di podcast YouTube Deddy Corbuzier.

Mantan suami Kalina Oktarani ini mengatakan bahwa ini merupakan sejarah. Pasalnya baru kali ini Prabowo Subianto mau membahas banyak hal setelah kembali gagal di ajang Pemilu 2019.

"Untuk pertama kalinya. Mungkin dalam sejarah setelah pemilu selesai. Dia bersedia bicara. Untuk Umum dan Anda akan terkejut! Pak @prabowo DAN HANYA di #CLOSETHEDOOR segera," tulis Deddy Corbuzier di Instagram pada Minggu (13/6/2021) dini hari.

Kini, video itu pun sudah tayang. Mantan host Hitam Putih itu mengatakan bahwa di podcastnya, Prabowo Subianto membahas banyak hal.

Baca Juga: Sakit Parah, Ibunda Deddy Corbuzier Dilarikan ke Rumah Sakit

Unggahan Deddy Corbuzier [Instagram/mastercorbuzier]
Unggahan Deddy Corbuzier [Instagram/mastercorbuzier]

Termasuk perihal keputusannya mau bergabung menjadi menteri dari Joko Widodo

"Hanya di #CLOSETHEDOOR beliau @prabowo mau bicara. DARI kasus Alutsista, kenapa bergabung dengan @jokowi, sampai serangan Alien," kata Deddy Corbuzier di unggahan berikutnya.

"I SALUTE you sir," sambungnya lagi.

Sebagai penutup, bapak satu ini berterima kasih lantaran Prabowo Subianto memilih podcast miliknya untuk berbicara.

"And thank u for choosing only #CLOSETHEDOOR to break the SILENCE. This is a HISTORY! Ps. Kalau belum ke #closethedoor... Blom ke Podcast," tutur Deddy Corbuzier.

Baca Juga: Demi Rawat Ibu yang Sakit Parah, Deddy Corbuzier Tinggalkan Podcast

Bisa ditebak, unggahan itu langsung dibanjiri beragam komentar dari para netizen dan rekan selebritis.

"Seru banget nih pasti asli," ujar @adamferdiansyaah.

"Ngerii. Ngerii," timpal @art_drans.

"Omg. Cant believe what i have seen. Mantapppp," imbuh @anabintimisrun.

"Hebat banget bang Deddy sampe datengin narasumber sekelas pak Prabowo," tambah @alifrhyadi27.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI