Gagal Berkarir di Tanah Air, 5 Artis Indonesia Ini Justru Tenar di Luar Negeri

Farah Nabilla Suara.Com
Selasa, 08 Juni 2021 | 17:12 WIB
Gagal Berkarir di Tanah Air, 5 Artis Indonesia Ini Justru Tenar di Luar Negeri
Artis Indonesia tenar di luar negeri - Dita Karang Secret Number - (Instagram/@ditakarang)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Tak merintis karir di Indonesia, sederet artis Indonesia berikut ini justru meraih popularitas di luar negeri. Siapa saja artis Indonesia yang tenar di luar negeri?

Meski merintis karir di luar negeri, tapi tak sedikit dari para artis berikut yang mengawali karir di Indonesia tapi dirasa kurang sukses. Berkat kegigihan mereka, para artis Indonesia ini pun berhasil mengejar kesuksesan mereka di luar negeri.

Berikut deretan artis Indonesia yang tenar di luar negeri.

1. Dita Karang Secret Number

Baca Juga: Berkarir di Luar Negeri, 5 Artis Indonesia Ini Pilih Pindah Kewarganegaraan

Dita Karang, anggota dari grup idol K-pop pendatang baru Secret Number. (Foto: Dok. NACIFIC)
Dita Karang, anggota dari grup idol K-pop pendatang baru Secret Number. (Foto: Dok. NACIFIC)

Dita Karang adalah idol Kpop Secret Number asala Indonesia. Gadis asal Yogyakarta ini sebelumnya pernah gagal ikut audisi JKT48 loh. Meski begitu, ia justru kini sukses berkarir jadi idol di Korea Selatan.

2. Rich Brian

Rich Brian [Instagram]
Rich Brian [Instagram]

Rich Brian sebelumnya tenar dengan nama Rich Chigga. Ia kini jadi rapper sukses di Amerika Serikat di bawah label 88rising. Kesuksesan Rich Brian ini sempat dicibir di awal karirnya, tapi karya Rich Brian yang konsisten membuktikan bahwa ia berhasil mematahkan semua cibiran tersebut.

3. NIKI Zefanya

Niki Zefanya [Instagram/@nikizefanya]
Niki Zefanya [Instagram/@nikizefanya]

Selain Rich Brian, Niki Zefanya alias NIKI juga meraih kesuksesan di Amerika melalui label yang sama yakni 88rising. Jika Rich Brian menekuni genre hiphop dengan rap-nya, NIKI cenderung ke RnB dan pop yang membuat lagu-laguny mudah dihafal dan disukai penikmat musik baik dalam negeri maupun luar negeri.

Baca Juga: 4 Momen Amanda Manopo Kembaran Baju dengan Seleb Dunia, Bermerek Semua!

4. Loudi 14U

Loudi 14U. [instagram/edward_wen14u]
Loudi 14U. [instagram/edward_wen14u]

Selain Dita Karang, ternyata ada seorang idol asal Indonesia yang sudah merintis karir di Korea Selatan. Dia adalah Loudi atau Edward Wen. Pria asal Yogyakarta ini juga punya nama Korea yakni Won Ji Hoon Ia bergabung dalam boyband 14U. Sayangnya grup tersebut kini sudah bubar.

5. Yannie Kim

Yannie Kim. [Youtube]
Yannie Kim. [Youtube]

Jika para artis sebelumnya tenar karena karya mereka di bidang musik, lain halnya dengan Yannie Kim. Perempuan bernama asli Yannie Mustafa ini terjun di industri akting Korea Selatan. Yannie beberapa kali tampil sebagai pemeran di serial drama Korea.

Itulah deretan artis Indonesia yang terkenal di luar negeri. Inspiratif banget ya!

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI