Baru Punya YouTube, Putra Teuku Wisnu Curhat Susah Dapat Subscriber

SumarniIsmail Suara.Com
Senin, 07 Juni 2021 | 18:42 WIB
Baru Punya YouTube, Putra Teuku Wisnu Curhat Susah Dapat Subscriber
Shireen Sungkar dan Teuku Wisnu beserta anak-anaknya. [Instagram/@shireensungkar]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Aktor Teuku Wisnu membagikan momen saat sang anak, Teuku Adam Al Fatih mengeluarkan keluh kesah perihal susahnya menjadi YouTuber. Si kecil mengaku kesulitan mendapatkan subscribers.

Dalam video yang diunggah terlihat Teuku Adam Al Fatih mengungkap itu kepada keluarganya saat sedang berada di rumah Mark Sungkar. Dia bercerita dengan nada yang cukup kocak.

Untuk bagian captionnya, Teuku Wisnu bilang bahwa itu nama akun YouTube anaknya cukup sulit.

"Video ini dibuat ketika dirumah papa @marksungkar di puncak. Jadi ceritanya Adam lagi acting curhat sama Opa, mami, abi, dan yang lainnya soal Adam bikin YouTube channel sendiri," tulis Teuku Wisnu di Instagram pada Senin (7/6/2021).

Baca Juga: Teuku Wisnu Diam-diam Rekam Karyawannya di Luar Jam Kerja, Ada Apa?

Unggahan Teuku Wisnu [Instagram/@teukuwisnu]
Unggahan Teuku Wisnu [Instagram/@teukuwisnu]

"Mana nama channelnya susah banget, terus yang subscribe baru dua orang," sambungnya lagi.

Pemain Cinta Fitri ini tidak memungkiri cukup terhibur dengan curhatan anak sulungnya itu.

"Masya Allah memang kepolosan anak itu hiburan banget untuk orang tua, Opa dan omanya ya Masya Allah," kata Teuku Wisnu.

Suami Shireen Sungkar ini menuturkan bahwa membiasakan anak berbagi pikirannya sebetulnya punya dampak yang bagus. Pasalnya, ini akan berlaku sampai dia besar nanti.

"Saya pernah dengar, bagus kalau membiasakan anak curhat ke kita. Dan mereka merasa nyaman itu bagus banget. Karena insya Allah kalau nanti mereka gede mereka juga akan curhat ke kita. Insya Allah," ujar Teuku Wisnu.

Baca Juga: 4 Potret Kondisi Rumah Shireen Sungkar Bocor dan Kebanjiran, Kanopinya Ambruk

"Dan pastinya orangtua akan memberikan masukan yang terbaik untuk anaknya," imbuhnya.

Beberapa warganet setuju dengan pandangan Teuku Wisnu. Bahkan di antara mereka ada yang sudah menerapkannya dan berhasil.

"Hampir setiap hari mau tidur dengerin curhatan anak. Sebelum tidur baca doa terus terus dilanjut sama curhatannya," ungkap akun @ekanurmala.

"Anak gua nanyain, Abi anjing sama babi haramkan, kenapa Allah ciptain anjing sama babi? Alhamdulilah dibantu jawab sama UAS @teukuwisnu. Adamnya semakin keren dan pinter. Semoga jadi anak ahlul qur'an," timpal @Cupink_topan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI