Alvin Faiz Mengaku Menikah Muda dan Jadi Duda Bukan Untuk Dibanggakan

Farah Nabilla Suara.Com
Senin, 07 Juni 2021 | 18:13 WIB
Alvin Faiz Mengaku Menikah Muda dan Jadi Duda Bukan Untuk Dibanggakan
Putra sulung almarhum Ustaz Arifin Ilham, Muhammad Alvin Faiz. [Yuliani/Suara.com]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Pernikahannya dengan Larissa Chou yang berakhir pada perceraian membuat Alvin Faiz kembali membuat pengakuan. Alvin mengatakan bahwa menikah muda dan menjadi duda bukan sesuatu yang harus dibanggakan.

Alvin membalas tudingan warganet yang sebelumnya mengecapnya sebagai calon duda keren dan membandingkannya dengan Niko Al Hakim dan Dzikry Daulay.

Tapi Alvin mengaku tidak merasa bangga dengan hal tersebut.

Alvin Faiz dan Larissa Chou [Instagram]
Alvin Faiz dan Larissa Chou [Instagram]

Melalui Instagram Stories, Alvin bilang status duda sama sekali tak membuatnya bangga. "Menjadi duda bukan sesuatu yang harus dibanggakan," tulis Alvin.

Baca Juga: Kata Ameer Azzikra Soal Tudingan Larissa Chou ke Alvin Faiz

Selain itu, Alvin Faiz juga menyinggung soal menikah muda. Lagi-lagi, dia menilai hal itu bukan sebuah pencapaian yang bikin bangga.

Alvin Faiz bicara soal status duda. (Instagram/Lambe Turah)
Alvin Faiz bicara soal status duda. (Instagram/Lambe Turah)

"Menikah muda bukan sesuatu yang harus dibanggakan," ungkapnya.

Menilik perkataan putra almarhum Ustaz Arifin Ilham ini, nikah muda dan jadi duda adalah takdir dari Tuhan. Sebagai manusia dia hanya bisa menjalaninya.

"Ujian dan jalan orang-orang beda-beda. Clear?" tuis Alvin Faiz.

Alvin Faiz dan Larissa Chou saat ini sedang dalam proses cerai. Awalnya baik-baik saja, perceraian mereka berubah jadi memanas.

Baca Juga: Alvin Faiz Galau Hadapi Proses Cerai dengan Larissa Chou

Pemicunya, curhatan Larissa khusus untuk teman dekat di Instagram bocor. Apa yang diungkap Larissa sebagai penyebab dia minta cerai membuat Alvin tersinggung. (Yohanes Endra)

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI