Suara.com - Ruben Onsu punya aturan tegas soal aturan berhubungan asmara sang anak angkat, Betrand Peto. Ia melarang sang putra untuk berpacaran sebelum usianya 20 tahun.
Saat ini Betrand Peto telah menginjak usia 16 tahun. Sarwendah, sang ibu angkat merasa Betranf sudah mulai dewasa.
Sarwendah pun bertanya kepada sang suami soal izin pacaran sang anak. Tak disangka, Ruben punya aturan keras soal hubungan asmara putranya.
Ayah tiga anak ini mengatakan Betrand Peto belum boleh pacaran sebelum 20 tahun.
Baca Juga: Istri Almarhum Sapri, Irma Suryani Melahirkan, Biaya Ditanggung Ruben Dkk
"Udah 16 kan tahun depan udah dapat KTP loh," ujar Sarwendah dilansir dari The Onsu Family.
"Nggak boleh," ujar Ruben Onsu.
"Kamu pacaran umur berapa?" tanya Sarwendah menimpali.
"Dua puluh, pokoknya deadline nya 20 baru boleh. Ya kan ini kan angan-angan ya, tapi ketika ke depan beda ceritanya ya mencoba mempercayakan segala sesuatunya dulu. Tapi kalau bisa anak-anak fokus ke pendidikan dan karier dulu," sahut Ruben Onsu lagi.
Ruben Onsu pun memberikan jawaban tegas soal Betrand Peto pacaran. Presenter hits ini pun menyebut orang tua yang membiayai dan mengarahkan soal pendidikan dan karier.
Baca Juga: Tampil Ala Penyanyi K-Pop, Betrand Peto Rilis Lagu Deritaku Versi Korea
"Kan yang ngasih pendidikan dan karier orang tuanya kan. Kan yang pacaran kan pacar lo, bukan pacar lo yang biayain, jadi lo ngikut gue tau nggak," sahut Ruben Onsu.
"Kan udah bisa cari duit sendiri. Kalau bilang 'Kan pacaran pakai duit sendiri' ntar gitu gimana," sahut Sarwendah.
"Yaudah semuanya sendiri aja," ujar Ruben Onsu cuek.
Wah, kalau Betrand Peto belum boleh pacaran sebelum usianya 20 tahun. Sedangkan Thalia, Ruben Onsu belum bisa membayangkan anak perempuannya punya sosok pria yang disayang selain dirinya.
"Kalau Thalia gue belum ikhlas banget, karena semua pengen ayah jadi cinta pertama anaknya kan," pungkas Ruben Onsu.
Gimana nih kalau menurutmu aturan Ruben Onsu soal Betrand Peto tak boleh pacaran sebelum 20 tahun?
(Irma Joanita)