Suara.com - Atiatul Muqtadir alias Fathur mantan Ketua BEM UGM akhirnya melangsungkan pernikahan pada Sabtu, 29 Mei 2021 lalu. Berikut potret pernikahan Fathur yang viral di sosial media.
Fathur mantan Ketua BEM UGM menikah dengan seorang wanita bernama Putri di Palembang, menggunakan adat Jawa.
Tak banyak membagikan kabar pernikahannya, nama Fathur pun sempat jadi trending topic Twitter.
Berikutpotret pernikahan Fathur mantan Ketua BEM UGM yang beredar di sosial media.
Baca Juga: Maharnya Saham 305 Lot, Intip 7 Potret Pernikahan Nanda Arsyinta
1. Tak banyak yang membagikan momen sakral pernikahan Fathur. Hanya beberapa akun wedding organizer yang membagikan momen tersebut.
2. Fathur yang namanya naik daun saat berdemo menentang pengesahan RKUHP ini menikah dengan menggunakan adat Jawa.
3. Acara ijab kabul tampak dilaksanakan dengan mengikuti protokol kesehatan.
4. Ini potret Fathur dan istrinya, Putri, yang dipersunting pada Sabtu (29/5/2021) lalu.
Itulah 4 momen pernikahan Fathur mantan Ketua BEM UGM yang tak banyak dibeberkan tapi viral di sosial media.
Baca Juga: Profil Fathur atau Atiatul Muqtadir, Mantan Ketua BEM UGM yang Menikah