Suara.com - Menjalani audisi berkali-kali tentu sangat melelahkan, baik secara fisik maupun mental. Meski begitu, para Idol tetap menjalaninya agar bisa debut. Bahkan, ada yang gagal audisi sampai 50 kali. Berikut deretan idol Kpop yang gagal audisi tapi sekarang sukses dan terkenal.
Meski harus berjuang dan gagal berkali-kali, tapi mereka tetap tak menyerah. Perjuangan mereka pun tak sia-sia. Hasilnya, para Idol itu kini telah sampai di puncak kesuksesan. Siapa sajakah mereka?
Berikut daftar idol kpop yang gagal audisi tapi sekarang sudah sukses:
1. IU

Kini gemilang sebagai K-pop Idol, IU ternyata memiliki pengalaman hidup yang pahit. Keluarganya terjerat utang. Ia dan adiknya pun tinggal bersama sang nenek.
Karena itulah, IU bercita-cita untuk menjadi idol yang sukses. Untuk menggapai cita-cita itu, ia pun masih harus mengalami kegagalan.
IU gagal audisi hingga 20 kali. Saat hampir berhasil, perusahaan tempatnya melakukan audisi tiba-tiba menghilang tanpa jejak.
Meski begitu, IU tak pernah menyerah. Ia terus berusaha dan akhirnya diterima di agensi LOEN Entertainment.
2. Yeonjun (TXT)
Baca Juga: 3 Fakta Kisah Cinta Hyebin Momoland dan Marco Eks UNB, Fans Tahu Sejak Lama
![Yeonjun TXT. [Instagram/txt_bighit]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/05/25/45591-yeonjun-txt.jpg)
Yeonjun berkali-kali gagal audisi meski sudah mencoba sejak ia masih duduk di bangku sekolah menengah. Saat itu ia masih mengenakan kacamata saat audisi.