Rekomendasi film Netflix selanjutnya bisa menjadi tontonan akhir pekanmu bersama keluarga di rumah, nih! Film kali ini berkisah ada vampir masuk ke kawasan The Bronx, New York! Film ini memperlihatkan cara orang kulit hitam mengatasi setan, hantu, atau vampir. Mereka lari! Hal yang paling logis, bukan? Film komedi horor ini akan menyajikan cerita tentang empat sekawan yang mau melawan sekawanan vampir di kota mereka.

Film netflix terbaik bergenre aksi ini merupakan adaptasi dari komik yang berjudul sama. Charlize Theron yang berperan sebagai Andy, seorang leader dari grup tentara elit yang sangat spesial dan berbeda dari tentara yang ada di bumi ini. Aksi bela diri maupun ceritanya dijamin akan membuatmu terpukau dan pasti nggak akan sabar menantikan sequel nya!

The Devil All the Time menjadi film Robert Pattinson yang menunjukkan kekuatannya dalam berakting, bisa lebih dari sekadar menjadi vampir. Di film netflix terbaik ini, Tom Holland menjadi bintang utamanya, namun kehadiran R patz dan Bill Skarsgård tak kalah mencuri perhatian.
Sebuah kisah kelam di satu kota kecil yang berimbas pada satu pembunuhan ke pembunuhan yang lain. Kamu bisa melihat sisi lain dari sang Spider-Man ini.
Itulah beberapa rekomendasi film Netflix 2021 yang bisa kamu tonton bersama keluarga tercinta di rumah!
Kontributor : Yulia Kartika Dewi
Baca Juga: 4 Hal Baru di Girl From Nowhere Musim Kedua, Serial Netflix yang Lagi Hits