Perdana Jadi Imam Salat Id, Ibnu Jamil: Sejarah Dalam Hidup Gue

SumarniEvi Ariska Suara.Com
Selasa, 18 Mei 2021 | 11:27 WIB
Perdana Jadi Imam Salat Id, Ibnu Jamil: Sejarah Dalam Hidup Gue
Ibnu Jamil & Ririn Ekawati (Instagram @riomotret)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Artis Ibnu Jamil berbagi cerita mengenai lebarannya bersama sang istri, Ririn Ekawati. Pertama kali dalam hidup, laki-laki 39 tahun itu menjadi imam saat salat id.

Sesuai imbauan pemerintah guna mencegah penularan Covid-19, Ibnu Jamil beserta keluarga melangsungkan salat id di rumah.

"Jujur ini sejarah dalam hidup gue jadi imam salat Idul Fitri. Biasanya kan salatnya di masjid atau di lapangan, berjamaah," kata Ibnu Jamil ditemui di GBK Senayan, Jakarta Pusat, Senin (17/5/2021) malam.

Baca Juga: Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati Kemalingan, Ini Sosok Pelakunya

"Kemarin kebetulan keluarganya Ririn lebih banyak ceweknya, cowoknya cuma saya dan suaminya adik Rini. Kebetulan yang dipercaya saya disuruh jadi imam," sambungnya.

Setelah salat bersama, mereka mengunjungi rumah orang tua Ibnu Jamil. Dia bersyukur orang tuanya berada di Jakarta hingga bisa merayakan hari besar umat muslim bersama.

Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati resmi menjadi suami istri, Sabtu (30/1/2021). [Rena Pangesti/Suara.com]
Ibnu Jamil dan Ririn Ekawati resmi menjadi suami istri, Sabtu (30/1/2021). [Rena Pangesti/Suara.com]

"Lebaran pertama Alhamdullilah senang, kita semua bisa kumpul. Kebetulan orang tua saya ada di Jakarta, jadi kita bisa ke rumah orang tua saya. Yaya bisa Lebaran di rumah kakek," tuturnya.

Ririn Ekawati dan Ibnu Jamil menikah pada 30 Januari 2021. Bagi Ririn Ekawati, ini adalah pernikahan ketiga. Sementara buat Ibnu Jamil yang kedua.

Ririn Ekawati bercerai dengan suami pertamanya, Edwin Abeng pada 2008. Sementara suami keduanya, Ferry Wijaya meninggal dunia pada 2017.

Baca Juga: Jawab Kabar Ririn Ekawati Hamil, Ibnu Jamil: Yang Penting Sehat

Adapun Ibnu Jamil pernah menikah dengan Ade Maya pada 2006 dan berujung cerai 12 tahun kemudian.

Ririn Ekawati memiliki dua anak dari suami pertama dan kedua. Sementara Ibnu Jamil cuma satu anak dari Ade Maya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI