Alfath Fathier Ragu Anak yang Dilahirkan Rizky Nabila Darah Dagingnya

Yazir Farouk Suara.Com
Rabu, 12 Mei 2021 | 10:50 WIB
Alfath Fathier Ragu Anak yang Dilahirkan Rizky Nabila Darah Dagingnya
Ratu Rizky Nabila [Instagram/raturn]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Model Ratu Rizky Nabila yang baru saja bercerai dari pesepak bola Alfath Fathier telah melahirkan bayi berjenis kelamin laki-laki. Namun, Alfath meragukan kalau bayi itu adalah darah dagingnya sendiri.

Keraguan pemain Persija Jakarta itu diungkap oleh tante Nabila. Dia kesal kenapa Alfath tak mengakui anaknya sendiri sehingga minta untuk lakukan tes DNA.

"Assalamualaikum. Hai Alfath, kita saudara lagi ganti-gantian besuk Ratu yang lagi melahirkan. Tega Fath, lagi melahirkan bukan ditanyain, diucapin, malah nanyain tes DNA?" kata si tante di Instagram Stories Nabila dikutip Rabu (12/5/2021).

Si tante menilai wajah anak dari keponakannya itu gabungan dari Rizky Nabila dan Alfath Fathier. Karenanya, dia bilang tak perlu lakukan tes DNA.

Baca Juga: Profil Ratu Rizky Nabila, Model yang Bercerai dengan Alfath Fathier

Ratu Rizky Nabila, istri bek Persija Jakarta Alfath Faathier. (Instagram/raturn)
Ratu Rizky Nabila, istri bek Persija Jakarta Alfath Faathier. (Instagram/raturn)

"Itu anaknya Ratu persis banget mukanya kayak kamu jeleknya, cakepnya kayak Ratu. Itu gabungan, nggak usah tes DNA," ujarnya.

Lagipula, lanjut si tante, biaya untuk tes DNA tak murah. Dia lantas meledek Alfath Fathier apakah punya uang untuk membiayainya.

"Kalo mau tes DNA, emang kamu punya uang buat tes DNA-nya? Atau mau cari masalah? Dah gitu aja ya. Kalo sudah punya kehidupan jangan ganggu keidupan orang lain," katanya.

"Itu anak kamu, mukanya itu matanya, alisnya kayak kamu. Pipinya kayak Ratu. Untung masih ada kayak Ratunya. Kalo kayak kamu semua, ancur. Alhamdulillah ponakan saya tuh," ujar dia lagi.

Ratu Rizky Nabila resmi bercerai dari Alfath Fathier saat dia lagi hamil tua. Fathier sendiri telah menikah lagi ketika proses cerai mereka masih bergulir di pengadilan.

Baca Juga: Profil Afath Fathier, Bek Persija yang Baru Lepas dari Skorsing

Dalam sebuah wawancara, Fathier pernah bilang akan tetap bertanggung jawab atas anaknya meski bukan lagi sebagai suami Rizky Nabila.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI