Penuhi Nazar Bebas Rehabilitasi, Roy Kiyoshi Gelar Kegiatan Sosial

SumarniEvi Ariska Suara.Com
Minggu, 09 Mei 2021 | 21:35 WIB
Penuhi Nazar Bebas Rehabilitasi, Roy Kiyoshi Gelar Kegiatan Sosial
Roy Kiyoshi saat berbagi dengan anak penderita kanker [Suara.com/Evi Ariska]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Bertepatan di bulan suci Ramadhan, Roy Kiyoshi berbagi dengan mengunjungi Yayasan Kasih Anak Kanker Indonesia (YKAKI), Minggu (9/5/2021). Dia berharap bisa mendapat berkah.

"Kita akan membagi kasih di bulan Ramadhan ini, semoga menjadi berkah dan bisa bermanfaat buat mereka," kata Roy Kiyoshi kepada wartawan.

Bersama dengan keluarga besarnya, Roy Kiyoshi membagikan makanan non-MSG untuk anak-anak penderita kanker. Selain itu pacar Bella Lee ini memberikan santunan dana dan makanan ringan berserta beras.

Baca Juga: 6 Pesohor yang Pernah jadi Bahan Roasting Kiky Saputri, Terbaru Pasha Ungu

"Orang-orang yang terkena penyakit kanker tidak boleh makan msg, jadi kita harus memilih makanan yang tak mengandung msg," ungkapnya.

Kegiatan bakti sosial ini sudah sejak lama dilakukan laki-laki 34 tahun itu. Tapi kali ini sedikit berbeda lantaran memenuhi nazarnya sewaktu bebas dari rehabilitasi.

Roy Kiyoshi saat berbagi dengan anak penderita kanker [Suara.com/Evi Ariska]
Roy Kiyoshi saat berbagi dengan anak penderita kanker [Suara.com/Evi Ariska]

"Biasanya setiap tahun di Bulan Ramadahan aku selalu melakukan kegiatan kayak gini. Entah itu di jalan raya pada pemulung, ataupun bakti sosial ke panti," jelas Roy Kiyoshi.

"Karena kan sesuai nazar saya waktu itu, aku setelah keluar dari RSKO aku bilang gini ‘aku kepingin buat kebaikan lebih banyak untuk orang lain’ termasuk," sambungnya.

Seperti diketahui, Roy Kiyoshi sempat ditangkap polisi terkait kasus narkoba. Atas kejadian itu, dia pun menjalani rehabilitasi dan kini sudah bebas.

Baca Juga: Habis Oplas Hidung, Ricky Cuaca Malah Dibilang Mirip Roy Kiyoshi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI