Profil Yeji ITZY: Idol Kpop yang Dirumorkan Kencan dengan Youngbin SF9

Farah Nabilla Suara.Com
Minggu, 02 Mei 2021 | 11:00 WIB
Profil Yeji ITZY: Idol Kpop yang Dirumorkan Kencan dengan Youngbin SF9
Profil Yeji Itzy [Instagram/yeji.itzy]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Inilah ulasan menarik seputar profil Yeji ITZY, seorang idol Kpop yang dirumorkan berkencan dengan Youngbin SF9. Yeji dikenal sebagai seorang penyanyi Korea Selatan di bawah naungan JYP Entertainment, sebagai anggota grup vokal perempuan ITZY.

Menjadi trainee di JYP Entertainment sejak tahun 2016, kemudian Yeji menjadi kontestan di The Fan SBS dan tersingkir di episode kelima. Yeji debut bersama ITZY bersama dengan 4 anggota lainnya di tahun 2019, dan dirinya ditunjuk untuk menjadi seorang leader. Dikutip dari berbagai sumber, inilah profil Yeji ITZY selengkapnya. Yuk, simak! 

Girlband ITZY [Instagram]
Girlband ITZY [Instagram]

Biodata Yeji ITZY

  • Nama Panggung : Yeji
  • Nama Lahir : Hwang Yeji
  • Nama Inggris : Lucy Hwang
  • Posisi : Leader, Main Dancer, Lead Vocalist, Sub Rapper
  • Birthday : 26 Mei 2000
  • Zodiak : Gemini
  • Shio : Naga
  • Tinggi : 167 cm
  • Berat : 46 kg
  • Golongan Darah : A

Yeji ITZY lahir di Seoul pada tahun 2000, namun dirinya dibesarkan di Jeonju, korea Selatan. Pada usia 8 tahun, Yeji pernah menderita sakit flu parah hingga menjadi pneumonia, osteomielitis, dan sepsis sekaligus.

Karena penyakit yang dideritanya tersebut, Yeji harus menjalani perawatan dan tinggal di rumah sakit selama hampir setahun sebelum akhirnya dinyatakan sembuh.

Citra Baru Yeji ITZY

Sebelum memulai debutnya dengan ITZY, Yeji muncul di SBS The Fan sebagai salah satu kontestan. Saat itu, Yeji memiliki bentuk alis yang menghadap ke bawah, membuatnya terlihat manis.

Meskipun memiliki fitur mata seperti kucing, namun Yeji dulunya memiliki alis yang membuatnya terlihat seperti gadis polos. Kemudian setelah debutnya, Yeji mulai mengangkat alis dan eyelinernya ke atas, menonjolkan fitur alami seperti kucing di wajahnya.

Selain itu, wing eyeliner yang selalu digambarkan secara presisi dan tajam juga menambah citra tersebut. Dari situlah citra Yeji telah berubah sejak debutnya. Tetapi yang pasti, Yeji selalu terlihat memukau baik sebelum maupun setelah bergabung bersama ITZY. Kamu setuju, bukan?

Baca Juga: Viral Tukang Servis AC Berparas Ganteng, Wajahnya Disebut Mirip Idol Kpop

Berkencan dengan Youngbin SF9

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI