Suara.com - Grup musik Sabyan kembali tampil di acara televisi setelah dua personelnya, Ayus dan Nissa Sabyan dihantam isu perselingkuhan.
Hadir membawakan lagu bernuansa Islami, Sabyan juga sempat berbincang dengan para host, Nadia Mulya dan Rian Ibram.
"Teman-teman Sabyan kabarnya hari ini mau mengklarifikasi sesuatu. Jadi apa yang mau diklarifikasi?" kata Rian Ibram di acara Trans TV, Jumat (30/4/2021).
Ayus Sabyan yang mendapatkan pertanyaan tersebut, justru bingung apa yang harus diklarifikasi.
"Nggak tahu," jawab mantan suami Ririe Fairus ini keheranan.
Sementara Nissa Sabyan yang berada di samping Ayus hanya bisa terkekeh.
Seperti diketahui, skandal perselingkuhan Ayus Sabyan dengan Nissa Sabyan membuat geger masyarakat.
Keduanya disebut pihak keluarga telah menjalin cinta terlarang sejak 2018. Ririe Fairuz sendiri baru mengetahui perselingkuhan suaminya pada pertengahan Juli 2019.
"Kak Ririe (istri Ayus) tau perselingkuhan mereka melalui chat dari abang saya sendiri. Abang saya lupa menghapus chatnya jadi meninggalkan jejak di situ,” kata Faradhila Nova, adik Ayus Sabyan di tayangan Rumpi.
Baca Juga: Aldi Taher Bikin Lagu untuknya, Nissa Sabyan : Terima Kasih...
"Kak Ririe langsung konfirmasi ke kak Ayus dan Nissa. Mereka berdua minta maaf juga mengakui menjalin hubungan sudah lama,” ujarnya lagi.