Suara.com - Sinopsis film Killing Season ini bercerita tentang dua veteran Perang Bosnia, di mana satu orang Amerika Serikat, sementara satu orang lainnya Serbia, yang bentrok di hutan belantara Appalachian Mountain. Proyek film Killing Season ini awalnya akan diberi judul Shrapnel.
Pada saat itu, rencananya akan dibintangi oleh John Travolta dan Nicolas Cage sebagai proyek untuk melanjutkan film mereka, yaitu Face/Off.
Namun kemudian film ini diganti namanya, dimodifikasi, dibiayai, dan juga diproduksi bersama oleh Corsan, Nu Image dan Millennium Films. Proses shooting film Killing Season dimulai sejak tanggal 16 Januari 2012 di Pegunungan Appalachian di Georgia utara, yang sudah dipastikan seru dan menantang.
Film bergenre aksi ini tayang perdana pada tanggal 12 Juli 2013. Selama penayangannya, Box Office Mojo mencatat pendapatan yang diperoleh film Killing Season hingga mencapai 1,071 juta dolar AS di seluruh dunia.
Baca Juga: Sinopsis Bullet To The Head, Aksi Mantan Tentara yang Jadi Pembunuh Bayaran
Sementara pendapatan 1,031 juta di antaranya adalah berasal dari tayangan internasional. Kendati demikian, film ini ternyata sempat mendapatkan ulasan negatif dari para kritikus.
Menurut situs Rotten Tomatoes, film Killing Season ini mendapatkan nilai sebanyak 10 persen, dan penonton 29 persen. Sedangkan situs IMDb mencatat film ini telah meraih nilai sebanyak 5,4 dari 10 poin.
Penasaran seperti apa sinopsis Killing Season? Simak artikel ini sampai habis!
Sinopsis Killing Season
Dikisahkan, Benjamin Ford (Robert De Niro) adalah seorang mantan tentara AS yang berjuang di garis depan di Bosnia. Ketika kisah dimulai, dirinya mundur ke sebuah pondok terpencil di hutan, mencoba untuk melarikan diri dari kenangan perang yang menyakitkan.
Baca Juga: Sinopsis Film Snitch, Upaya Dwayne Johnson Selamatkan Anaknya
Drama dimulai saat Kovac (JohnTravolta), yaitu seorang mantan tentara Serbia, mencari Ford. Dirinya berharap bisa menyelesaikan masalah di masa lalunya.
Namun, yang terjadi adalah aksi kejar-kejaran, di mana Ford dan Kovac bertarung melawan Perang Dunia III pribadi mereka sendiri, dengan pertempuran fisik dan juga psikologis.
Di akhir film, luka lama dibuka dan kenangan yang tertekan ditarik ke permukaan hingga rahasia lama tentang Ford dan Kovac terungkap.
Lantas, bagaimana kelanjutannya? Anda bisa menyaksikan sinopsis Killing Season yang akan tayang kembali di Bioskop Trans TV malam ini, 29 April 2021 pukul 23:30 WIB. Jangan sampai ketinggalan!
Kontributor : Rishna Maulina Pratama