Suara.com - Resmi bercerai dari Eryck Amaral, Aura Kasih bakal membatasi kegiatannya di panggung hiburan. Bintang film Arini itu mau fokus bisnis saja.
"Aku kan ada bisnis kecantikan juga mau difokusin di situ. Jadi entertainment kayak kalau aku kangen aja, kangen syuting atau nyanyi," kata Aura Kasih saat ditemui usai sidang putusan di Pengadilan Agama Jakarta Selatan, Rabu (28/4/2021).
Tak dipungkiri, selama ini Aura Kasih mengaku masih sering mendapat tawaran untuk bermain peran. Namun, ia selalu menolak tawaran-tawaran tersebut karena anak.
Baca Juga: Pesan Aura Kasih ke Suami Usai Cerai : Kenapa Sih Lu Ngilang?
"Aku takut pulang malam, nanti nggak bisa ketemu Bella," ujarnya.
Menjadi orangtua tunggal membuat Aura Kasih tak ingin menduakan anaknya. Dia juga tak mau kehilangan momen tumbuh kembang anak.
"Jadi aku mikirin anak aja sih, progressnya dia kan lagi mau dua tahun, aku nggak mau kehilangan momen," ucap Aura Kasih.
Aura Kasih kasihan pada anaknya jika dia tetap memaksakan diri bekerja sebagai artis. Dia tak mau menambah rasa sedih sang putri karena ditinggal ayahnya sendiri.
"Karena aku tahu dia itu cuma punya aku. Kecuali ada bapaknya ya udah lah ya aku kerja nggak apa-apa, dia (Anak) ada yang nemenin," kata Aura Kasih.
Baca Juga: Resmi Cerai, Aura Kasih Sempat Insecure Berstatus Janda
Aura Kasih resmi bercerai dengan Eryck Amaral hari ini. Pengadilan Agama Jakarta Selatan memutus cerai keduanya secara verstek alias tak dihadiri tergugat.
Aura Kasih gugat cerai Eryck lantaran lelaki asal Brazil itu menghilang tak ada kabar sejak pertengahan 2020. Bahkan hingga gugatan cerainya dikabulkan, Eryck tak muncul juga.