Suara.com - Kwon Mina, mantan personil AOA diduga kembali melakukan percobaan bunuh diri. Dugaan ini muncul usai dirinya mengunggah foto sayatan penuh darah di tangannya dengan disertai keterangan bahwa ia mengalami depresi akut.
Foto-foto ini diunggah melalui akun Instagram pribadinya @kvwowv pada Selasa, 27 April 2021, namun tak berselang lama, foto-foto itu sudah dihapus.
Melalui keterangan pada fotonya, nampaknya unggahan ini ditujukan pada haters. Sejak membongkar kasus bullying yang dialaminya selama berkarir bersama AOA khususnya dengan Jimin, Kwon Mina masih saja menerima perundungan meskipun ia sudah keluar dari girl group itu.
"Kenapa, apakah ini kotor? Apakah ini membuat kalian merasa mual? Setiap kata yang kalian ucapkan membuat saya akhirnya melakukan ini. Pertunjukan bunuh diri? 'Kau hanya mengatakan itu untuk mendapatkan simpati'. Kalau begitu beri aku simpati itu," tulis Mina di keterangan unggahan Instagram-nya
Baca Juga: 5 Kontroversi Seo Ye Ji, Mirip Banget dengan Peran Egoisnya di Drama
Usut punya usut, bukan kali ini saja Kwon Mina melakukan percobaan bunuh diri. Berikut fakta-fakta terkait percobaan bunuh diri Kwon Mina
1. Bukan Pertama Kali
Pada bulan Agustus 2020 lalu, penyanyi berusia 27 tahun ini juga pernah menghebohkan media sosial terkait percobaan bunuh dirinya. Saat itu Min bahkan sempat dilarikan ke rumah sakit.
Sama seperti percobaan bunuh dirinya kemarin, saat itu Mina juga mengunggah fotonya tengah berusaha melukai dirinya sendiri.
2. Korban Bullying Member AOA
Baca Juga: Tak Terima Jadi Korban Bullying, Wali Murid SMPN 35 Purworejo Lapor Polisi
Dalam unggahan Instagramnya pada 3 Juli 2020 lalu, Mina AOA mencurahkan isi hatinya yang mengaku menjadi korban bullying oleh rekan kerja satu grupnya sendiri, Shin Jimin. Mina juga mengaku bahwa perlakuan itu telah diperolehnya selama satu dekade.
Namun, tudingan ini kala itu sempat dibantah oleh Jimin yang langsung mengunggah sebuah Instagram Stories bertuliskan “Fiksi”.
Kwon Mina yang merasa tidak terima pun menjelaskan hal tersebut dalam unggahan Instgramnya. Mina bahkan menyebut perundungan itu membuatnya dirawat 3 sampai 4 kali, hal ini dilengkapi dengan bukti luka percobaan bunuh diri.
3. Sudah 10 Tahun Pergi ke Psikiater
Melalui unggahan percobaan bunuh dirinya yang ketiga ini, Kwon Mina juga mengungkapkan bahwa ia sudah berkunjung ke psikiater selama lebih dari 10 tahun. Namun hal itu dirasa sia-sia jika ia masih saja mendapat perundungan atas segala hal yang dilakukannya
"Pergi menemui psikiater? Aku telah mengunjunginya selama lebih dari 10 tahun. Apakah kalian tahu mengapa aku menjadi gila? Pernahkah kalian menjalani hari di posisiku?" tuturnya.
"Kalian tidak tahu apa-apa tentang aku, tetapi kalian masih terus menginjak-injak aku. Aku telah mencoba yang terbaik, tetapi aku hidup seperti orang bodoh," sambung Mina.
Itulah fakta-fakta percobaan bunuh diri Kwon Mina yang kembali menggegerkan publik baru-baru ini.
Kontributor : Hillary Sekar Pawestri